Ia bukanlah pemain Liga Inggris yang menonjol dan menciptakan banyak gol atau assist di setiap musimnya.
Pamornya di West Ham juga seringkali kalah dengan Michail Antonio dan Said Benrahma yang mampu tampil dominan untuk The Hammers.
5. Pemain Favorit Jurgen Klopp
Jurgen Klopp memang beberapa kali memuji penampilan eks pemain Hull City tersebut.
Dalam konferensi pers sebelum laga West Ham vs Livepool digelar pada Sabtu, (7/11/2021) Klopp mengatakan bahwa Bowen adalah pemain yang berbakat dan mampu membuatnya terpesona.
Dan benar saja, penampilan Bowen dalam laga melawan The Reds begitu apik, ia mampu mencipatakan dua assist untuk gol yang diciptakan Kurt Zouma dan Pablo Fornals.
Mata Klopp pun kian tertuju pada Bowen.
“Saya sangat menyukai Bowen, dia terus menunjukkan peningkatan, saya benar bukan?," kata Klopp dilansir This Is Anfield.
“Dan tidak terlalu lama untuk sampai ke sana, untuk menunjukkan dengan tepat pemain seperti apa dia di Liga Inggris, dia membuat langkah besar.”
(Tribunnews.com/Deivor)