News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Laga Pramusim

Resep Bugar ala Real Madrid, Latihan Pakai Masker Hypoxia, Gayanya Seperti Bane dalam Film Batman

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

PAKAI MASKER- Para pemain Real Madrid mengenakan masker lima lapis yang disebut masker hipoksia saat latihan pra-musim di pusat latihan Madrid, Valdebebas, kemarin.

Selama pra-musim 2021, ia menggunakan alat peraga yang sama untuk mendorong para pemain bekerja lebih keras.

Bahkan pada Januari 2022, sebelum pertandingan Copa del Rey melawan Athletic Club, para pemain Madrid menjalani tes kebugaran serupa sambil mengenakan masker dan tas punggung.

Pintus telah menjelaskan cara kerja tes kebugaran yang unik dalam sebuah wawancara dengan Real Madrid TV.

"Tes dilakukan dengan menggunakan masker dengan sistem lima lapisan. Ini tentu saja bukan pelatihan hipoksia. Ini adalah tes yang dirancang untuk mengetahui kondisi para pemain. Ambang aerobik, dan anaerobik, serta kekuatannya saat ini," kata Pintus dikutip dari Goal International.

"Masker berfungsi untuk menganalisis oksigen dan karbohidrat. Kami perlu mengetahui persentase satu dan lainnya untuk menentukan kondisi pemain saat ini," ujar pelatih fisik asal Italia ini dikutip dari situs Paudal.

Hasilnya kemudian, kata Pintus, membantu untuk memberi arahan program apa yang harus diberikan untuk masing-masing pemain.

"Latihan pra-musim itu dasarnya adalah mengejar daya aerobik untuk lari jarak jauh. Kemudian nanti dikombinasikan dengan lari jarak pendek, dan sprint," kata Pintus.

Program Pintu kali ini terbilang spesial karena Madrid akan diadang oleh Piala Dunia 2022 yang akan dimulai 21 November nanti.

Ada 15 pemain El Real yang akan pergi ke Qatar untuk membela negaranya. Sisanya bersiap untuk terus berlatih di Valdebebas.

Nah, Pintus telah menyusun rencana pelatihan terpisah.

Sebab, kedua kelompok ini membutuhkan pendekatan, dan pengkondisian yang sangat berbeda satu sama lain.

"Jeda latihan pada November saat Piala Dunia sangat baik bagi mereka yang tinggal. Setelah itu, kami harus melakukan lagi latihan pra-musim," ujarnya menjelaskan.

"Menu itu akan berbeda untuk para pemain yang akan pergi ke Piala Dunia. Mereka harus beristirahat seratus persen ketika kembali, dan kemudian kembali bekerja secara bertahap. Ini akan sangat berbeda untuk kedua kelompok," ujarnya menegaskan. (Tribunnews/den)

Direct Points
- Madrid terapkan latihan pra-musim unik
- Para pemain kenakan masker lima lapis
- Untuk mengukur kondisi fisik para pemain

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini