Agresifnya anak asuh Bima Sakti membuat pemain Singapura sulit mengembangkan serangan.
Peluang Azzaky yang masuk dari sisi sayap kanan dan tembakan spekulasi Arkhan belum mampu menambah keran gol Indonesia.
Pada menit ke-29, Nabil Assyura mencatatkan hattrick ke gawang Singapura.
Ia menerima umpan lambung dari rekannya yang kemudian disundul dari dalam kotak penalti.
Skor 4-0 untuk Indonesia.
Enam menit berselang, giliran Kafiatur Rizky yang mencatatkan namanya di papan skor pertandingan.
Arkhan yang cerdik melihat ruang melepaskan umpan tarik yang kemudian disontek oleh Rizky.
Kafiatur Rizky kembali mencetak gol sesaat sebelum jeda turun minum.
Aksi solo runnya dan mengecoh pemain Singapura diakhiri dengan tendangan keras ke pojok kiri gawang Singapura.
Hingga jeda turun minum, Timnas U16 Indonesia sukses mempertahankan keunggulan 6-0.
Selepas jeda turun minum, anak asuh bima Sakti tidak mengendorkan serangan mereka.
Peluang demi peluang diciptakan oleh Arkhan dan kolega, tapi belum bisa merubah keadaan.
Booom, pada menit ke-57 gawang Singapura kembali bergetar!
Afrisal sukses merebut bola dari kaki pemain Singapura, ia menggocek bola dan lepaskan tembakan keras dari luar penalti.