News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Hasil Babak Pertama Udinese vs Inter Milan: Gol Indah Barella Pupus di Kaki Skriniar, Skor 1-1

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Inter Milan Nicolo Barella (tengah) berselebrasi setelah mencetak gol di laga antara Inter Milan dan Hellas Verona pada 9 April 2022 di stadion San Siro di Milan. Hasil babak pertama Udinese vs Inter Milan berakhir dengan skor 1-1, Minggu (19/9/2022).

TRIBUNNEWS.COM - Hasil babak pertama Udinese vs Inter Milan ditandai dengan skor imbang 1-1 di Stadion Dacia Arena, Minggu (18/9/2022).

Udinese dan Inter Milan sama-sama mencetak gol mereka dari skema bola mati.

Inter Milan unggul terlebih dahulu lewat tendangan bebas langsung Nicolo Barella di menit kelima.

Gelandang Inter Milan, Nicolo Barella (kiri) merayakan golnya dengan pemain lainnya selama pertandingan Serie A Italia di Giuseppe Meazza Stadium pada 30 Agustus 2022. Hasil babak pertama Udinese vs Inter Milan berakhir dengan skor 1-1, Minggu (19/9/2022). (MIGUEL MEDINA / AFP)

Baca juga: Prediksi Skor Udinese vs Inter Milan: Optimistis Inzaghi Hentikan 4 Kemenangan Beruntun Tuan Rumah

Namun keunggulan Nerazzurri -julukan Inter Milan- cuma bertahan 17 menit.

Udinese menyamakan kedudukan berkat gol bunuh diri Milan Skriniar di menit ke-22.

Hasil babak pertama Udinese vs Inter Milan ditandai dengan skor 1-1.

Jalannya Laga

Inter Milan bertandang ke markas Udinese untuk melakoni laga pekan ketujuh Liga Italia, Minggu (18/9/2022).

Udinese selaku tuan rumah tak gentar menggempur Inter Milan di awal-awal babak pertama.

Mereka mendapat peluang pertama di menit ketiga lewat Sandi Lovric.

Lovric berdiri tanpa pengawalan dan mendapat kesempatan melepas tendangan.

Sayangnya tendangan yang ia lepaskan masih melebar dari gawang Handanovic.

Inter Milan tak membutuhkan waktu lama untuk membuka keunggulan.

Nicolo Barella memanfaatkan hadiah tendangan bebas yang didapat timnya sedikit di luar kotak penalti lawan.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini