News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Soccer Star

Profil Unai Emery, Pelatih Baru Aston Villa Pengganti Steven Gerrard dengan Segudang Prestasi

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Reaksi pelatih Villarreal Spanyol Unai Emery selama pertandingan sepak bola leg kedua babak 16 besar Liga Champions UEFA antara Juventus dan Villareal pada 16 Maret 2022 di stadion Juventus di Turin. Berikut profil Unai Emery, pelatih baru Aston Villa pengganti Steven Gerrard yang memiliki segudang prestasi.

Dalam unggahan Instagram resminya, pihak Aston Villa menilai bahwa Unai Emery adalah seorang pelatih tingkat atas yang sangat berpengalaman.

"Aston Villa dengan senang hati mengumumkan penunjukan Unai Emery sebagai pelatih kepala klub yang baru."

"Unai bergabung dari Villarreal, yang ia pimpin menuju kesuksesan Liga Europa dengan mengalahkan Manchester United di final pada 2021 serta semifinal Liga Champions musim lalu.

"Seorang pelatih tingkat atas yang sangat berpengalaman yang telah mengelola lebih dari 900 pertandingan," tulis Aston Villa di akun @avfcofficial.

Prestasi Unai Emery

Selama menjadi pelatih, Unai Emery juga telah memberikan prestasi untuk klub yang ia bela.

Selama melatih Arsenal, Unai Emery sukses membawa The Gunners ke final Liga Eropa.

Saat melatih Sevilla, ia juga sukses memenangkan tiga gelar Liga Eropa berturut-turut, yaitu pada musim 2013/2014, 2014/2015, dan 2015/2016.

Tidak berhenti di situ, ia juga sukses membawa PSG mengangkat berbagai gelar juara. 

Unai Emery sukses membawa PSG meraih satu gelar Ligue 1, dua gelar Coupe de France, dua Cuope de la Ligue, dan dua Trophee des Champions.

Baca juga: Hasil Liga Inggris: Pecat Steven Gerrard, Aston Villa Langsung Pesta Gol

Karier Pelatih

2004-2006 Lorca Deportiva

2006-2008 UD Almeria

2008-2012 Valencia

2012 Spartak Moscow

2013-2016 Sevilla FC

2016-2018 PSG

2018-2019 Arsenal

2020-2022 Villarreal

2022-sekarang Aston Villa

(Tribunnews.com/Isnaini Nurdianti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini