Pertandingan sempat tertunda 10 menit, namun akhirnya berhasil di lanjutkan.
Hingga peluit wasit berbunyi, Borneo FC tak mampu merubah kedaan dan skor tetap berakhir dengan keunggulan Persija 1-0.
Baca juga: Hasil Akhir Persija vs Borneo FC Liga 1: Macam Kemayoran Menang Tipis 1-0
Persis vs Rans Nusantara FC
Digelar di Stadion Maguwoharjo, Persis Solo yang superior sejak babak pertama akhirnya menang telak 6-1 atas Rans Nusantara.
Di babak pertama Laskar Samber Nyawa unggul jauh dengan skor 4-0.
Ryo Matsumura berhasil cetak brace. Persis Solo unggul dengan gol cepat Susanto Tan di menit-4.
Gol lainnya dicetak oleh Ryo (22') (49'), Fernando Rodriguez (34'), dan Samsul Arif (93').
Satu gol bunuh diri justru dilakukan Fadila Akbar di menit-39.
Dan satu-satunya gol Rans Nusantara dicetak oleh Makan Konate dengan tendangan akrobatik di menit-75.
Kemenangan besar ini membawa Persis Solo merangkak naik di papan klasemen Liga 1.
Baca juga: Hasil Persis vs Rans Nusantara FC Liga 1: Ryo Cetak Brace, Laskar Samber Nyawa Pesta Gol 6-1
Top Skor Sementara Liga 1 2022
12 gol - Matheus Pato (Borneo FC)
9 gol - David Da Silva (Persib Bandung)
7 gol - Ilija Spasojevic (Bali United)
6 gol - Lulinha (Madura United)
5 gol - Gustavo Tocantis (Persikabo 1973)
Klasemen Liga 1