Final Piala Liga Inggris 2022 Man United vs Newcastle, Erik ten Hag: Mereka Tim yang Nyebelin
TRIBUNNEWS.COM - Manchester United vs Newcastle United pada final Piala Liga Inggris 2022-2023 besok, Minggu (26/2/2023) bisa jadi laga yang menyebalkan bagi Erik ten Hag.
Bukan apa-apa, pelatih Manchester United itu menilai lawan yang akan mereka hadapi punya trik-trik yang menjengkelkan.
Karena itu, Erik ten Hag meminta anak-anak asuhnya di Manchester United untuk tidak terpengaruh oleh strategi 'menyebalkan' Newcastle United.
Baca juga: Momen Kocak Man United Singkirkan Barcelona: Casemiro Takut Khilaf, Muka Wasit Mirip Pilar Arsenal
Baca juga: Marcus Rashford Unggah Foto Tak Bersepatu, Man United Wajib Cemas di Final Piala Liga Inggris?
Duel Manchester United versus Newcastle United akan tersaji di Wembley pada Minggu (26/2/2023) pukul 23.30 WIB.
Erik ten Hag harus memutar otak guna menghindari taktik tim lawan yang doyan membuang waktu.
Sang pelatih berkaca dari pertemuan Man United dengan Newcastle dalam matchday ke-11 Liga Inggris, 16 Oktober 2022.
Saat itu, dengan duel berakhir 0-0, Ten Hag dibuat jengkel oleh cara bermain Newcastle yang sering mengulur waktu.
Baca juga: Pemain Persib Si Paling Diving, Marc Klok Disebut Pelawak, Sato Cocok Main Sinetron, Rian Di-Bully
Erik Ten Hag memprediksi Newcastle akan melakukan trik serupa pada partai final nanti.
Sambil mencari cara menangkal strategi Newcastle, pria asal Belanda itu menginstruksikan pasukannya untuk hanya fokus ke pertandingan.
Ten Hag tak mau Harry Maguire dkk terdistraksi oleh trik kubu rival.
"Mereka tim yang menyebalkan untuk dihadapi. Jadi, kami harus menemukan cara," ucap Ten Hag seperti dikutip dari Dailymail.
"Mereka mencoba mengganggu Anda, jadi kami harus fokus pada permainan kami," kata dia menambahkan.
Lebih lanjut, Ten Hag mengharapkan peran wasit agar tak ada waktu yang terbuang sia-sia.