"Itu akan jadi modal psikologis sangat berarti bagi kami untuk menyongsong final nanti," kata sang pelatih.
Tapi mungkin dia akan melakukan sedikit rotasi untuk penyegaran timnya akhir pekan ini.
Luka Jovic bisa menggantikan Arthur Cabral di lini depan, dan striker Serbia itu akan berusaha mencetak gol dalam pertandingan liga berturut-turut untuk pertama kalinya musim ini. Dia hanya mencetak lima gol di papan atas sejauh ini.
Sementara Antonin Barak dan Rolando Mandragora keduanya dapat dibawa ke lini tengah tuan rumah untuk jadi motor tim.
Kabar baiknya adalah, Giacomo Bonaventura telah kembali dari skorsing Serie A. (Tribunnews/den)
Prakiraan Formasi Pemain
Fiorentina 4-2-3-1
Terracciano; Dodo, Milenkovic, Igor, Terzic; Duncan, Mandragora; Kouame, Barak, Saponara; Jovic
Roma 3-4-2-1
Patricio; Mancini, Smalling, Ibanez; Missori, Bove, Cristante, Zalewski; Wijnaldum, Solbakken; Belotti