TRIBUNNEWS.COM - Persebaya Surabaya diambang denda setelah lewat 30 hari tak juga mendaftarkan pelatih baru.
Diketahui, pasca-kepergian Aji Santoso pada 8 Agustus 2023 lalu, Persebaya mengggunakan pelatih sementara, Uston Nawawi.
Namun hingga tanggal 8 September 2023, Persebaya belum juga mendaftarkan pelatih baru.
Sesuai regulasi, Persebaya akan didenda Rp100 juta karena terlambat mengisi kursi kepala pelatih.
Sebagai informasi, Persebaya baru akan didenda jika tak mendaftarkan pelatih di pekan 12 kontra Borneo FC pada 17 September 2023 mendatang.
Dikutip dari Surya, Persebaya ternyata diam-diam telah mencapai kesepakatan dengan satu pelatih asing.
Namun calon pelatih Bajul Ijo bukanlah dua nama yang dikaitkan selama ini.
Antara Paul Munster atau Divaldo Alves. Pihak mamanejem menyebut Paul dan Divaldo sudah terikat kontrak dengan tim lain.
Nama Josep Gombau pun muncul ke permukaan.
Pelatih asal Spanyol tersebut digadang-gadang menjadi calon kuat pelatih kepala Persebaya Surabaya.
Lantas siapakan Josep Gombau?
Josep Gombau merupakan pelatih kelahiran 5 Juni 1976, tepat tahun ini ia sudah berusia 47 tahun.
Josep Gombau gemar menggunakan formasi 4-3-3. Formasi yang hampir sama dengan kesukaan Aji Santoso.
Baca juga: Profil George Brown Jarang Dimainkan Persebaya, Dikabarkan akan Bela Timnas Indonesia di Asian Games
Namun Josep Gombau lebih sering memasang teknik menyerang ketimbang bertahan.