News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Fan The Reds Desak Laga Diulang, Liverpool Kalah Kontroversial, Wasit Akui Salah Menganulir Gol Diaz

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Badan Wasit Liga Inggris (PGMOL) mengakui keputusan menganulir gol Luis Diaz saat Liverpool kalah dari Tottenham Hotspurs merupakan sebuah kesalahan, Minggu (1/10/2023).

"Siapa yang terbantu dengan hal itu sekarang? Kita pernah mengalami situasi tersebut dalam pertandingan Manchester United vs Wolves.
Apakah mereka mendapatkan poin? Itu tidak membantu. Kami tidak akan mendapatkan poin karenanya, jadi itu tidak membantu, katanya di Metro.co.uk.

Pelatih asal Belanda ini mengatakan, gol yang dianulir itu mengubah jalannya pertandingan.

"Situasi itu mengubah momentum permainan dan begitulah adanya. Itu sangat sulit. Tetapi para pemain melakukan dengan sangat baik untuk menghadapinya," lanjut Klopp.

Pendukung Liverpool bersuara lebih keras. Permintaan maaf tak cukup, dan mereka menuntut laga tersebut diulang.

Seorang pendukung bereaksi terhadap pernyataan tersebut dengan mengatakan, "Pertandingan harus diulang. VAR untuk memastikan tidak ada kesalahan yang terjadi dalam pertandingan ini dan mereka gagal memberikan keputusan yang tepat," kata seorang fan The Reds dalam cuitannya di twitter (X) dikutip lagi dari The Sun.

Yang lain menambahkan: "Saya memiliki perasaan yang sangat campur aduk tentang apa yang seharusnya terjadi dengan keputusan wasit yang mengerikan dalam pertandingan Tottenham-Liverpool. Di satu sisi saya pikir pertandingan tersebut harus diulang, terlalu banyak kesalahan yang mengubah jalannya pertandingan," tulisnya

Pelatih Spurs, Ange Postecoglou mengamini teknologi VAR pun tidak akan mengurangi kontroversi dalam sepak bola.

"Tak ada bentuk teknologi yang bisa membuat permainan sepak bola berjalan tanpa kesalahan. Pertandingan ini dipenuhi dengan sejarah wasit yang kerap tak tepat mengambil keputusan," katanya.

"Orang-orang berpikir VAR akan membuat pertandingan berjalan tanpa kesalahan, namun faktanya tidak demikian. Orang-orang akan membuat kesalahan dan standarnya semakin tinggi," ujar Ange yang sukses membawa Spurs belum terkalahkan dalam tujuh laga di Liga Primer musim ini. (Tribunnews/den)

Direct Points
- Organisasi wasit Inggris minta maaf
- Anulir gol Luis Diaz saat skor masih 0-0
- Fan The Reds minta laga diulang

Tottenham 2-1 Liverpool
Desak Laga Ulang

Statistik Pertandingan
Tottenham Liverpool
2 gol 1
64.5 persen penguasaan bola 35.5%
8 Tendanga akurat 4
24 Upaya tendangan 12
11 Pelanggaran 17
5 Kartu kuning 4
0 Kartu merah 2
12 Tendangan sudut 5
3 Penyelamatan 8

Rapor Pemain
TOTTENHAM: Vicario 8, Porro 7, Romero 7, Van de Ven 7, Udogie 8, Sarr 7, Bissouma 7, Kulusevski 7, Maddison 8*, Son 7, Richarlison 7. Pemain pengganti: Soloman 7, Davies n/a, Skipp n/a, Hojbjerg n/a, Solomon n/a, Veliz n/a.

LIVERPOOL: Alisson 8, Gomez 8, Matip 7, Van Dijk 8, Robertson 8, Mac Allister 8, Jones 4, Szoboszlai 8, Salah 8, Gakpo 7, Diaz 7. Pemain pengganti: Jota 3, Endo 7, Konate 7, Alexander-Arnold 7, Gravenberch n/a.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini