News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Europa

Liverpool vs Union Saint-Gilloise: Laga Pengobat Kecewa, The Reds Masih Kecewa Kalah Kontroversial

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Reaksi manajer Liverpool asal Jerman Jurgen Klopp selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Tottenham Hotspur dan Liverpool di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 30 September 2023. HENRY NICHOLLS / AFP

TRIBUNNEWS.COM- Liverpool menyambut Union SG dalam pekan kedua penyisihan Grup E Liga Europa di Stadion Anfield, Jumat (6/10), dengan masih menyisakan amarah.

Laga Liverpool vs Union Saint-Gilloise akan disiarkan secara langsung di Vidio pada Jumat (6/10) Pukul 02.00 WIB.

Kekecewaan "si Merah" Liverpool tumpah setelah kalah kontroversial 2-1 dari Tottenham Hotspur pada pekan ketujuh Liga Primer (30/9).

Pasukan asuhan Juergen Klopp ini sekarang berada di puncak klasemen grup E Liga Europa setelah mengalahkan LASK Linz 3-1 pada laga pekan pertama.

Sementara, wakil dari Belgia, Union SG bermain imbang 1-1 dengan Toulouse di laga pembuka grup.

Rekor 17 pertandingan tak terkalahkan Liverpool di Liga Primer berakhir dengan cara yang dramatis, dan kontroversial saat ditekuk Tottenham akhir pekan lalu.

Itulah kekalahan pertama mereka di kompetisi apa pun sejak 1 April.

Kekalahan terasa menyakitkan karena penuh drama. Gol pembuka Luis Diaz dianulir wasit lantaran dinilai offside.

Meski belakangan, terbukti sahih dia sedang onside. Sepuluh menit sebelumnya, Curtis Jones diusir secara kontroversial karena tekel terlambat.

The Reds kemudian bermain dengan sembilan pemain di pertengahan babak kedua ketika Diogo Jota dengan cepat menerima dua kartu kuning.

Dan derita "si merah" lengkaplah sudah setelah Joel Matip bikin gol bunuh diri, membelokkan umpan silang Pedro Porro ke dalam gawangnya sendiri di menit ke-96.

Di tengah lautan kekecewaan di Liga Primer, Liverpool punya sasaran empruk saat menjamu Union SG, yang akan jadi pertemuan pertama mereka di pentas Eropa.

Dan pelatih Klopp pasti sangat senang pasukannya berlaga kembali di Anfiel pada pertengahan pekan ini.
The Reds telah memenangkan 15 dari 21 laga kandang kandang terakhir mereka di Liga Europa, dan telah memenangkan masing-masing dari tujuh laga terakhir di babak penyisihan grup di kompetisi UEFA.

Sementara, mereka juga hanya kalah satu kali dari 15 pertemuan sebelumnya dengan tim Belgia - kekalahan 3-1 dari Anderlecht di Piala Super Eropa 1978.

Singkatnya adalah, Liverpool punya rekor cemerlang di pentas ini.

Sementara bagi Union SG, ini akan menjadi musim kedua mereka berturut-turut berkiprah di fase grup Liga Europa.

Les Unionistes, julukannya, berhasil menyelamatkan satu poin di kandang sendiri saat menahan Toulouse 1-1 dua pekan lalu.

Thijs Dallinga membawa tim tamu asal Prancis itu unggul lebih dulu di babak pertama.

Namun Union SG berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-69 melalui gol penyerang Mohamed Amoura, yang masuk dari bangku cadangan untuk mencetak gol keempatnya dalam tiga laga.

Sejak saat itu, tim asuhan Alexander Blessin ini telah memenangkan tiga laga di Liga Pro Belgia secara beruntun, termasuk kemenangan 3-1 di kandang sendiri atas Charleroi akhir pekan lalu.

Saat ini, klub yang bermarkas di Saint-Gilles ini berada di puncak klasemen sementara dengan 19 poin dari sembilan laga, sama dengan Genk di peringkat kedua namun unggul head to head.

Union SG mencapai perempat final dalam kampanye Liga Europa debut mereka pada 2022-23 setelah memuncaki penyisihan grup.

Namun, finis di atas Liverpool di puncak klasemen Grup E musim ini tampaknya merupakan hal yang sulit.
Karenanya, mengamankan posisi kedua di depan Toulouse, dan LASK Linz merupakan target yang realistis bagi Blessin dan kawan-kawan.

Les Unionistes datang ke Anfield dengan mengusung misi jadi klub Belgia pertama yang mampu menghindari kekalahan di Liverpool.

Dan pasukan Blessin ini cukup optimistis, mengingat mereka belum pernah kalah dalam lima laga tandang terakhir di Liga Europa sejak musim lalu.

Tapi, Liverpool yang akan menyambut mereka adalah pasukan Merah yang masih menyisakan amarah.

Klopp dipastikan akan tetap mengusung line-up terkuat, meski ada sedikit rotasi di laga ini.

Penyerang Cody Gakpo dipastikan absen beberapa pekan karena cedera lutut di laga terakhir.

Sementara Thiago Alcantara (pinggul) dan Stefan Bajcetic (betis) masih harus menjalani perawatan di ruang perawatan.

Klopp diperkirakan akan menyegarkan susunan pemainnya, dengan Caoimhin Kelleher menggantikan Alisson Becker di bawah mistar gawang.

Sementara Joe Gomez dan Kostas Tsimikas dapat menjadi starter di posisi bek sayap, dengan Trent Alexander-Arnold akan menjadi pemain pengganti setelah baru saja pulih dari masalah hamstring.

Darwin Nunez - yang telah terlibat langsung dalam delapan gol (enam gol dan dua asis) dalam pertandingan Liga Eropa - adalah kandidat yang paling mungkin untuk menggantikan Gakpo yang cedera di lini depan.

Sedangkan pemain seperti Diogo Jota, Ryan Gravenberch, Wataru Endo, dan Harvey Elliott akan berusaha untuk masuk ke dalam tim inti setelah tampil sebagai pemain pengganti akhir pekan lalu.

Di kubu Union, pemain pinjaman dari Boca Juniors, Kevin Mac Allister - saudara dari gelandang Liverpool, Alexis Mac Allister - diperkirakan akan bermain sebagai starter di lini belakang bersama mantan pemain bertahan Portsmouth, Christian Burgess dan Fedde Leysen.

Sementara Alessio Castro-Montes dan Loic Lapoussin dapat dimainkan sebagai pemain pengganti di sisi sayap. (Tribunnews/den)

Direct Points
- Liverpool masih kecewa setelah kalah kontroversial dari Spurs
- Siap lumat tamunya dari Belgia di Anfield
- Nunez punya rekor bagus di Liga Eropa

Liverpool vs Union Saint-Gilloise
Pengobat Kecewa

Darwin Nunez
24 tahun
Striker, winger
Uruguay
Liverpool

Stats Liga Primer 23/24
2(4) main
221 menit
3 gol
1 assists
Nilai 6.87

Wataru Endo
30 tahun
Gelandang bertahan
Jepang
Liverpool

Stats Liga Primer 23/24
1(4) main
108 menit
- gol
- assists
Nilai 6.09

Liga Europa
Pekan kedua
Penyisihan Grup E
Stadion Anfield, Jumat (6/10) dini hari

K-M-M-M-M
Liverpool 4-3-3
Kelleher; Gomez, Konate, Van Dijk, Tsimikas; Elliott, Endo, Gravenberch; Salah, Nunez, Jota

M-M-M-S-K
Union SG 3-4-3
Morris; Mac Allister, Burgess, Leysen; Castro-Montes, Sadiki, Vanhoutte, Lapoussin; Amani, Nilsson, Puertas

Top Goals
Liverpool
Mohamed Salah 3
Darwin Nunez 3
Diogo Jota 2

Union SG
Dennis Eckert Ayensa 5
Gustaf Nilsson 3
Mohammed Amoura 3

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini