News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Erling Haaland Mengakhiri Puasa Gol, Cetak Brace dan Bawa Manchester City Menang 3-1 atas Young Boys

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Manchester City asal Norwegia #09 Erling Haaland (tengah) mencetak gol kedua timnya melalui tendangan penalti selama pertandingan sepak bola Grup G Liga Champions UEFA antara Young Boys (SUI) dan Manchester City (ENG) di Stadion Wankdorf, di Bern pada bulan Oktober 25 Agustus 2023.

"Dia sama seperti penyerang lainnya - orang-orang mengaguminya karena musim yang dia jalani tahun lalu," kata rekan setimnya, Rico Lewis, kepada TNT Sports.

"Itu adalah penghargaan untuknya dan apa yang dia lakukan tahun lalu."

Berkat Haaland, City kini telah memenangkan lima pertandingan berturut-turut di Liga Champions untuk pertama kalinya sejak Mei 2021, ketika mereka memenangkan tujuh pertandingan berturut-turut.

Tim asuhan Guardiola tidak terkalahkan dalam 16 pertandingan Liga Champions terakhir: menang 10 kali dan seri enam kali.

Hanya Manchester United antara 2007 dan 2009 yang memiliki rekor lebih lama tanpa kekalahan di antara tim Inggris di kompetisi ini.

Dengan kembali tajamnya Haaland, rasanya City layak kembali diorbitkan sebagai calon juara Liga Champions musim ini, mengulangi pencapaian luar biasa mereka musim lalu.

Saat ini, The Citizens di puncak grup G dengan sembilan poin dari tiga laga.

Diikuti RB Leipzig, yang mengalahkan Red Star Belgrade 3-1, di peringkat kedua dengan enam poin.

Young Boys, dan Red Star Belgrade di peringkat tiga, dan empat masing-masing dengan satu poin. (Tribunnews/den)

Direct Points
- Haaland akhirnya cetak gol lagi di UCL
- Sempat macet dalam 5 laga, 543 menit
- Jadi pemain termuda yang cetak 37 gol dalam 33 laga di UCL

Young Boys 1-3 Manchester City
Akhiri Puasa Gol

- 543
Haaland puasa gol selama 543 menit pertandingan, sejak mejebol gawang Bayern Muenchen di leg kedua perempat final musim lalu pada 20 April 2023.

- 37
Haaland telah cetak 37 gol dalam 33 laga di UCL. Pada usia 23 tahun 96 hari, dia jadi pemain termuda yang cetak gol sebanyak itu, memecahkan rekor Kylian Mbappe yang berusia 199 hari lebih tua.

Statistik Pertandingan
Young Boys Man United
1 Gol 3
31.6 persen Penguasaan bola 68.4%
4 Tendangan akurat 14
10 Percobaan Tembakan 26
10 Pelanggaran 7
2 Kartu Kuning 0
0 Kartu Merah 0
4 Tendangan Sudut 5
10 Penyelamatan 3

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini