News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Jerman

Bayer Leverkusen Terlalu Gila, Bayern Munchen Serasa Kehilangan Akal di Liga Jerman

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Bayern Munich Prancis #11 Kingsley Coman dan penyerang Inggris Bayern Munich #09 Harry Kane meninggalkan lapangan setelah pertandingan sepak bola divisi satu Jerman Bundesliga antara Bayern Munich dan Werder Bremen di Munich pada 21 Januari 2024.

Dominasi yang dibangun Bayern Munchen selama sedekade pun seakan runtuh di tangan mantan pemainnya sendiri.

Kekalahan teranyar melawan Borussia Dortmund mempertegas kejatuhan Bayern Munchen di Liga Jerman musim ini.

Dengan jarak 13 poin dan hanya menyisakan 7 laga sisa, peluang Bayern Munchen untuk mengejar poin Bayer Leverkusen sepertinya terasa mustahil.

Meski ada peluang sekalipun sedikit, butuh sebuah keajaiban untuk Bayern Munchen menyalip Bayer Leverkusen.

Ditambah, performa lebih konsisten yang ditampilkan Bayer Leverkusen seakan membuat harapan Bayern Munchen seketika sirna.

Dan cara untuk bisa menghentikan penampilan gila Bayer Leverkusen seakan tidak dimiliki Bayern Munchen musim ini.

Bek Bayer Leverkusen, Jonathan Tah merayakan bersama rekannya setelah menang 3-1 di pertandingan babak 16 besar Piala Jerman (DFB Pokal) melawan SC Paderborn 07 di Leverkusen pada 6 Desember 2023. (INA FASSBENDER / AFP)

Dikala kompetisi masih menyisakan 7 laga sisa, jumlah poin Bayer Leverkusen juga sudah tembus 73 poin.

Jumlah 73 poin bahkan sudah melebihi angka Bayern Munchen sebagai juara Liga Jerman pada musim lalu.

Jika mampu memenangkan sisa laga musim ini, poin Bayer Leverkusen akan tembus 94 poin di akhir kompetisi.

Jumlah poin tersebut jelas akan menjadikan Bayer Leverkusen sebagai juara dengan raihan poin terbanyak dalam sejarah.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini