News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Spanyol

Real Madrid Belum Merayakan Gelar Juara La Liga, Namun Tidak Menghentikan Madridista Turun ke Jalan

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Susunan pemain Real Madrid saat melawan Cadiz dalam lanjutan pekan ke-34 Liga Spanyol 2023/2024 di Santiago Bernabeu, Sabtu (4/5/2024)

“Ini jelas merupakan sebuah kegembiraan, karena pertandingan terpenting musim ini (Bayern) juga sangat dekat, namun sekarang kami harus menikmati dulu trofi La Liga ini,” kata Ancelotti kepada Movistar Plus+.

"Pertandingan itu (Cadiz) sulit untuk dipersiapkan, karena Anda memikirkan Bayern. Namun sejauh ini spektakuler, tim kami stabil, hampir tidak ada kesalahan. Keuntungan yang kami dapatkan memang pantas didapat," kata Don Carlo.

Gelar LaLiga menandai perjalanan domestik yang luar biasa meskipun kiper Thibaut Courtois mengalami cedera lutut parah dan bek Eder Militao dan David Alaba di awal musim, serta adanya lubang besar di lini depan setelah penyerang Karim Benzema bergabung dengan Al-Ittihad dari Arab Saudi.

Kecerdasan taktis Ancelotti berperan penting dalam memperbaiki masalah Real, termasuk gelandang improvisasi Aurelien Tchouameni sebagai bek tengah bersama Antonio Ruediger.

Dia juga mengubah sistem untuk menurunkan Jude Bellingham sebagai gelandang serang, dengan kebebasan untuk maju dan mendukung Vinicius Jr dan Rodrygo di lini depan.

Bellingham mencetak 15 gol dalam 16 pertandingan pertamanya dan dia, Vinicius dan Rodrygo telah mencetak 41 dari 74 gol Real di liga. (Tribunnews/den)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini