Ketidakpastian nasib Dani Olmo tentu menjadi pukulan tersendiri bagi Barcelona.
Apalagi kompetisi Liga Spanyol akan digelar tak lama lagi.
Jadwal perdana Liga Spanyol akan digelar pada 16 Agustus mendatang.
Sedangkan pertandingan yang akan dimainkan Barca bakal dilaksanakan pada 18 Agustus 2024 pukul 02.30 WIB.
Masih ada waktu sekitar 4-6 hari lagi bagi Barca menyelesaikan masalah ini.
Andaikata hal ini belum tuntas, Dani Olmo akan menjadi penonton saja saat timnya beraksi di atas lapangan.
Baca juga: Aturan Perebutan Sepatu Emas Euro 2024 Diubah Dadakan, Dani Olmo Dirugikan UEFA
Memastikan nasib Dani Olmo saja masih sangat sulit bagi klub asal Catalan.
Padahal mereka masih punya rencana besar lainnya untuk diwujudkan pada bursa transfer musim panas ini.
Mereka masih ingin mendatangkan pemain sayap yang baru naik daun, Nico Williams.
El Barca optimis bisa mendatangkan pemain yang kini membela Athletic Bilbao itu.
Namun dengan kondisi keuangan yang ada, mereka akan kesulitan mendaftarkan sang pemain sebagai pemain saat transfer itu terwujud.
Barcelona sendiri membeli Dani Olmo dari RB Leipzig dengan mahar tak murah.
Mereka menggelontorkan dana senilai 55 juta Euro plus 7 juta Euro berupa add-ons.
(Tribunnews.com/Guruh)