News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Prediksi Skor PSBS Biak vs PSM Makassar di Liga 1, Tren Positif Juku Eja Berlanjut

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Ali yakub
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Nermin Haljeta (PSM Makassar) dan Karim Rossi (Persis Solo) saat mengejar bola di Liga 1 2024/2025, Sabtu (10/8/2024) sore WIB. Prediksi skor PSBS Biak vs PSM Makassar dalam lanjutan matchday kedua Liga 1 2024/2025, tren positif Juku Eja berpeluang besar berlanjut.

TRIBUNNEWS.COM - Prediksi skor PSBS Biak vs PSM Makassar dalam lanjutan matchday kedua Liga 1 2024/2025.

Pertandingan PSBS Biak vs PSM Makassar berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Jumat (16/8/2024) pukul 15.30 WIB.

Keseruan duel PSBS dengan PSM dapat ditonton langsung melalui siaran Indosiar maupun live streaming via Vidio.

Duel PSBS Biak vs PSM Makassar ini akan menandai pertemuan perdana kedua tim dalam kompetisi resmi.

Sejumlah bursa prediksi skor menjagokan Juku Eja -julukan PSM- mampu meraih kemenangan ketimbang PSBS Biak.

Di sisi lain, PSM sukses memulai kampanye dengan kemenangan telak 3-0 atas Persis Solo, dan bakal berupaya melanjutkan tren positifnya di Liga 1 2024/2025.

Moussa Sidibe menggiring bola saat laga PSM Makassar vs Persis Solo di Stadion Batakan dalam lanjutan matchday pertama Liga 1 2024/2025, Sabtu (10/8/2024) sore WIB. (Instagram Persis Solo)

Raihan 3 poin penuh atas PSBS akan membuat PSM otomatis akan tetap berada di puncak klasemen.

Selain itu, kemenangan bakal menjadi modal bagus PSM jelang tampil di ajang ASEAN Club Championship.

Sementara itu, PSBS selaku tim promosi gagal memberikan kejutan saat kalah telak 4-1 oleh Persib Bandung di laga pembuka Liga 1 2024/2025.

Kini, tim Badai Pasifik akan bertekad untuk bangkit saat menjamu PSM Makassar.

Baca juga: Skuad Value 18 Klub Liga 1 2024/2025: Dewa United Menggila, Pasaran Persija Kalah dari Tim Promosi

Meski begitu, bukan perkara mudah mengalahkan PSM. Terlebih, PSBS melakoni laga kandang serasa partai tandang karena bermain jauh dari dukungan suporter.

Namun, PSBS Biak telah melakukan perubahan pasca-kalah telak dari Persib dengan mendatangkan bek ternama Jaimerson Xavier.

Presiden PSBS Biak, Yan Mandenas berharap kehadiran Jaimerson bisa memperbaiki sektor pertahanan timnya.

"Kami ingin memperkuat lini belakang dan mudah-mudahan Jaime, bisa melengkapi dan menambah kuat pertahanan. Semua sudah beres dan dia akan bergabung dengan tim saat ini," kata Yan Mandenas dikutip dari laman PT LIB.

Prediksi Skor

Windrawwin: PSBS Biak 0-2 PSM

Sofascore: PSBS Biak 38 persen-62 persen PSM

Tribunnews: PSBS Biak 0-2 PSM

Kondisi Tim

Baik PSBS maupun PSM tak memiliki daftar pemain yang cedera.

Artinya, kedua tim diperkirakan bermain dengan komposisi pemain terbaiknya.

PSBS Biak akan tetap mengandalkan Pablo Arganaraz di posisi penyerang, ditopang oleh Jeam Kelly Sroyer dan Todd Ferre.

Di sisi lain, PSM diperkirakan tidak banyak mengubah komposisi pemainnya, termasuk sang top skor mereka Nermin Haljeta.

Prediksi Susunan Pemain

  • PSBS Biak (4-2-3-1):

Mario Fabiyo Londok; Marckho Merauje, Julián Velázquez, Donni Haroid Monim, Oktovianus Kapisa; Yano Putra, Jonata Machado; Jeam Kelly Sroyer, Gabriel Esparza, Todd Rivaldo Ferre; Pablo Argañaraz.

Pelatih: Juan Esnaider.

  • PSM Makassar (3-5-2):

Hilman Syah; Aloisio Neto, Yuran Fernandes, Syahrul Lasinari; Akbar Tanjung, Latier Fall, Ananda Raehan Alief, Victor Dethan, Rizky Eka Pratama; Nermin Haljeta, Tito Okello.

Pelatih: Bernardo Tavares.

Head to Head

-Kedua tim belum pernah bertemu pada laga kompetitif

5 Laga Terakhir PSBS Biak

  • 25/02/24 Persiraja 1-1 PSBS Biak
  • 29/02/24 PSBS Biak 4-0 Persiraja
  • 05/03/24 PSBS Biak 3-0 Semen Padang
  • 09/03/24 Semen Padang 0-3 PSBS Biak
  • 09/08/24 Persib 4-1 PSBS Biak

5 Laga Terakhir PSM Makassar

  • 30/04/24 PSM Makassar 3-2 RANS Nusantara
  • 19/07/24 Persib 2-0 PSM Makassar
  • 22/07/24 Persis Solo 2-2 PSM Makassar
  • 25/07/24 Borneo 1-1 PSM Makassar
  • 10/08/24 PSM Makassar 3-0 Persis Solo

(Tribunnews.com/Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini