Deja Vu Final 1982, Aston Villa Menang 1-0 atas Bayern Muenchen di Liga Champions, Ini Kata Emery
TRIBUNNEWS.COM- Aston Villa mengulangi kemenangan mereka di final Piala Eropa 1982 yang terkenal atas Bayern Muenchen.
Gol penentu kemenangan Jhon Duran mengalahkan sang raksasa Jerman dengan skor 1-0 dalam pekan kedua Liga Champions di Stadion Villa Park, Birmingham, Kamis (3/10) dini hari.
Striker asal Kolombia itu menaklukkan Manuel Neuer di bawah mistar gawangnya sebelas menit jelang bubaran untuk membuat Villa meraih kemenangan dari dua pertandingan dalam pengalaman pertama mereka bermain di Liga Champions selama 41 tahun.
Bayern tiba di Villa Park dengan tidak terkalahkan dan dalam kondisi tanpa kegolan sejak Vincent Kompany duduk di kursi kepelatihan.
Namun tim tamu tertahan oleh strategi piawai dari pelatih Villa, Unai Emery. Villa berhasil mencetak gol ketika Duran menyambut umpan panjang Pau Torres, dan melepaskan tendangan yang melewati Neuer dari jarak jauh.
Pangeran William termasuk di antara lebih dari 40 ribu pendukung Villa yang menginspirasi anak asuh Emery untuk tampil penuh percaya diri, mengabaikan perbedaan besar sejarah kedua tim di Liga Champions.
Calon raja Inggris itu termasuk di antara mereka yang memberi selamat kepada Emery dalam pertemuan setelah pertandingan.
“Saya mengatakan kepadanya bahwa momen terbaik yang bisa kami lewati adalah hari-hari seperti hari ini,” ujar Emery dikutip dari AFP.
“Saya tidak tahu ke mana (Villa bisa melaju) tetapi kami akan coba menikmati perjalanan. Hari ini kami (akan) mengingat bagaimana kami bermain, siapa yang kami mainkan dan final Liga Champions dari 42 tahun yang lalu. Itu adalah hari yang istimewa,” tuturnya.
Hanya lima tahun yang lalu Villa mendekam di kasta kedua sepak bola Inggris. Namun, mereka telah menikmati peningkatan pesat sejak pelatih asal Spanyol itu mengambil alih kurang dari dua tahun yang lalu.
Setelah kemenangan 3-0 yang nyaman atas Young Boys di Swiss dua pekan lalu, kunjungan enam kali juara Eropa adalah jenis pertandingan glamor yang dinanti-nantikan oleh para penggemar Villa.
Harry Kane telah pulih dari cedera pergelangan kaki yang memaksanya keluar di menit-menit akhir saat Bayern meraih hasil imbang 1-1 atas sang juara bertahan Bundesliga, Bayer Leverkusen, di akhir pekan lalu, dan tampil sebagai starter.
Bayern rata-rata mencetak lebih dari empat gol per pertandingan dalam tujuh laga pembuka mereka di bawah asuhan Kompany, termasuk kemenangan telak 9-2 atas Dinamo Zagreb untuk membuka kampanye Liga Champions mereka.