Selain #UnitedinKhatam, terdapat pula program #GiftofKhatam. #GiftoKhatam merupakan program sedekah pendidikan kanak-kanak untuk mengubah niat baik menjadi tindakan positif.
Fitur ini juga memungkinkan pengguna untuk bersedekah atau menyumbang secara tidak langsung yaitu dengan menyelesaikan khatam Quran di aplikasi Muslim Pro. Khusus di ramadhan kali ini, Muslim Pro berkomitmen untuk memberikan pendidikan kepada anak-anak di berbagai negara di dunia agar program khatam Quran ini dapat memberi berdampak positif yang berkepanjangan bagi masyarakat.
"Inisiatif program amal ini akan memungkinkan Muslim Pro dan penggunanya untuk menyumbang kepada komunitas umat muslim. Program ini bertujuan membantu pendidikan anak-anak- bisa dalam bentuk pendidikan reguler atau pendidikan agama seperti kelas membaca Al-Quran," tambah Zahariah.
Bantuan dari program ini akan didonasikan pada Badan Amal yang menjadi perantara untuk menyalurkan sumbangan yang akan diumumkan pada akhir bulan ini.
Sebagai informasi, aplikasi Muslim Pro dan fitur khatam Quran Muslim Pro bisa diunduh https://go.muslimpro.com/prkhatam.
Muslim Pro telah diunduh 100 juta lebih di 200 lebih negara di seluruh dunia dengan penggunanya yang berasal dari segala usia.
Muslim Pro bisa diunduh di Play Store untuk pengguna ponsel Android dan App Store bagi pengguna iOS.