News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Selain Pantau Posisi Kendaraan, GPS Tracker Ini Juga Bisa Cek Konsumsi BBM Real Time

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menjawab kebutuhan GPS tracker yang semakin meningkat, perusahaan startup PT Sinergi Teknologi Terpadu Indonesia, memperkenalkan dua produk GPS tracker dan pelacak kendaraan sekaligus, masing-masing perangkat GPS tracker untuk mobil dan alat berat yang diberi nama StartGPS S910, dan GPS tracker untuk sepeda motor yang diberi nama StartGPS ST008

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Choirul Arifin 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perangkat GPS tracker kini makin dibutuhkan untuk memberikan proteksi pada kendaraan dari beragam risiko seperti risiko tercuri.

Menjawab kebutuhan GPS tracker yang semakin meningkat, perusahaan startup PT Sinergi Teknologi Terpadu Indonesia, memperkenalkan dua produk GPS tracker dan pelacak kendaraan sekaligus.

Masing-masing perangkat GPS tracker untuk mobil dan alat berat yang diberi nama StartGPS S910, dan GPS tracker untuk sepeda motor yang diberi nama StartGPS ST008

Pantau Konsumsi BBM Real Time

StartGPS S910 untuk mobil dan alat berat memiliki fitur unik bisa memantau konsumsi BBM secara realtime.

"StartGPS S910 merupakan GPS tracker bagi mereka yang menginginkan fitur yang lebih advanced. Keunggulannya antara lain dapat memantau BBM kendaraan secara realtime di dashboard aplikasi kami.

Sehingga pemilik usaha dengan armada kendaran operasional yang banyak, dapat memantau BBM seluruh kendaraannya dengan mudah, dan terdapat laporan yang bisa diunduh," ujar Irma Purnamasari, Business Process Manager PT STTI melalui keterangan persnya, Senin (8/11/2021).

Baca juga: Harga Pertalite di Sorong Sentuh Rp 50.000 Per Liter, Pertamina: Tidak Ada Kelangkaan BBM

Dengan begitu pemilik kendaraan dapat mengetahui penggunaan bahan bakar melalui pengukuran jarak tempuh.

StartGPS S910 juga bisa dipasang di alat berat seperti Excavator, Traktor, dan Heavy Equipment Machinery, sehingga dapat mengetahui penggunaan bahan bakar sesuai dengan Jam Kerja atau Hour Meter dari Alat Berat tersebut.

Fungsi Sensor Temperatur

Fungsi berikutnya dari StartGPS S910 dapat ditambahkan opsi alat untuk memantau temperatur kabin cold storage dengan alat tambahan.

Peranti ini dapat memantau temperatur suhu pada kendaraan dengan penambahan Sensor Bluecoin Temperature.

Fitur ini sangat berguna bagi pemilik kendaraan angkutan frozen food, atau yang sedang ramai yaitu kendaraan pengangkut vaksin Covid19, sehingga pemilik bisnis dapat memantau suhu kabin cold storage pada kendaraan.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini