News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Menkominfo Budi Arie: Keberadaan AI Harus Mampu Mengembangkan dan Melindungi Kedaulatan

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Seno Tri Sulistiyono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi. Sovereign AI adalah kemampuan sebuah negara untuk menghasilkan produk kecerdasan artifisial atau Artificial Intelligence (AI) dengan menggunakan infrastruktur, data, tenaga kerja, dan jaringan bisnisnya sendiri.

Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penerapan Sovereign AI mulai mendapatkan perhatian pemerintah.

Menurut Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi, Sovereign AI penting sebagai langkah strategis dalam melindungi dan memajukan kepentingan nasional di era digital yang makin berkembang pesat.

Sovereign AI adalah kemampuan sebuah negara untuk menghasilkan produk kecerdasan artifisial atau Artificial Intelligence (AI) dengan menggunakan infrastruktur, data, tenaga kerja, dan jaringan bisnisnya sendiri.

Sovereign AI diyakini dapat memastikan pengembangan teknologi terbaru selaras dengan kepentingan nasional dan memperkuat kedaulatan digital Indonesia.

Baca juga: Investasi AI dan Cloud Computing di 2030 Diprediksi Mencapai 397 Miliar Dolar AS

Budi mengatakan, keberadaan AI harus mampu mengembangkan dan melindungi kedaulatan serta kepentingan nasional Indonesia.

Hal itu ia sampaikan dalam acara Lintasarta Cloudeka Sovereign AI Empowering Indonesia's Future di Jakarta, Rabu (21/8/2024).

"Sovereign AI adalah langkah strategis untuk memastikan bahwa teknologi ini berfungsi dalam koridor yang sesuai dengan regulasi dan peraturan negara kita,” katanya dikutip dari keterangan tertulis pada Kamis (22/8/2024).

Budi menyebut bahwa penerapan Sovereign AI telah mendapatkan perhatian pemerintah.

Sebab, tahun depan investasi sektor swasta diperkirakan mencapai 200 miliar dolar Amerika Serikat (AS).

Selain itu, total investasi untuk teknologi terintegrasi antara AI dan cloud computing pada tahun 2030 diperkirakan mencapai 397 miliar dolar AS.

"Ini adalah indikasi jelas betapa vitalnya teknologi ini bagi masa depan ekonomi dan keamanan digital kita,” ujar Budi.

Budi mengatakan, teknologi cloud computing memainkan peran sentral dalam pengembangan Sovereign AI.

Menurut dia, cloud computing menyediakan infrastruktur yang memungkinkan pengembangan dan penerapan model AI secara efisien tanpa harus membangun dan mengelola pusat data secara fisik.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini