TRIBUNNEWS.COM - Jalan-jalan yang dulu ramai ini kini kosong dan menakutkan.
Bangunan-bangunan "diambilalih" oleh tanaman rambat.
Tangki air yang sudah berkarat dihuni oleh ikan.
Apakah ini gambar dramatis dari sebuah tempat yang terlupakan?
Tampak sebuah desa yang sudah ditinggalkan dan telah direklamasi oleh alam.
Tidak ada tanda-tanda kehidupan selain hewan seperti burung dan kumpulan serangga.
Desa itu berada di pulau Shengshan, yang merupakan satu dari 400 pulai di Kepulauan Shengsi di sebelah timur Provinbsi Zhejiang, China.
Ada juga sebuah ruang hijau di Paris yang mulai diabaikan sejak 1934, yang menjadi harta karun bagi para seniman grafiti.
Berikut foto sederet benda, tempat, jalan, yang diabaikan sejak puluhan tahun, seperti dilansir dailymail:
1. Desa Nelayan China
Dahulunya ini merupakan desa yang dihuni para nelayan, yakni di Pulauy Sengshan, di Provinsi Zhejiang, China.
2. Rel Kereta Api Paris
Ini adalah kereta api jalur Paris tahun 1852, terhubung ke stasiun kereta api utama di Paris.