Untuk menuju kemari kita bisa menggunakan kendaraan pribadi jenis apa saja atau bisa juga memakai jasa angkutan umum jurusan Lhoknga.
Dari pusat kota membutuhkan sekitar 30 menit berkendara.
Queen Bay atau Pantai Ratu di Aceh.
Pengunjung dikenakan retribusi parkir Rp 5.000, setiba di pintu gerbang menuju lokasi.
Sementara tiket masuk yaitu Rp 35 ribu per orang, kecuali anak-anak.
Khusus bagi anda yang ingin memesan rumah kelambu, dikenakan biaya khusus yaitu Rp 50 ribu.
Asyiknnya jadwal kunjungan tidak dibatasi sehingga pengunjung bisa memuaskan hobinya berfoto ria.
Queen Bay buka mulai pukul 08.00 – 18.00 WIB, kecuali Hari Jumat.
Namun yang perlu diingat adalah pengunjung menghargai kearifan lokal di pantai romantis ala Pulau Dewata di Tanah Rencong itu.