News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kuliner

10 Makanan Favorit Orang Indonesia Sepanjang Tahun 2015, Nasi Goreng Masih Jawara!

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Nasi goreng, masih menjadi makanan paling favorit orang Indonesia.

TRIBUNNEWS.COM - Apa makanan yang paling banyak dicari pencinta kuliner Indonesia sepanjang 2015?

Aplikasi direktori kuliner Indonesia Qraved menghimpun 10 makanan yang paling banyak dicari oleh satu juta pengguna aktif Qraved sepanjang tahun 2015.

Orang Indonesia sepertinya sulit terlepas dari nasi, terbukti dari menu nasi goreng yang menempati posisi pertama makanan yang paling dicari tahun 2015.

Rendang.

Urutan kedua ditempati ayam goreng dan disusul oleh bakso.

Selanjutnya ada pizza dan burger yang menempati posisi empat dan lima.

Di peringkat keenam ada sushi, makanan legendaris asal Jepang. Gado-gado alias salad khas Indonesia menempati urutan ketujuh.

Rendang, makanan asal Sumatera Barat, di nomor delapan, disusul kebab kemudian ramen di urutan sepuluh.

"Dapat disimpulkan bahwa masyarakat Indonesia masih memilih makanan lokal sebagai pilihan saat makan di luar. Kemunculan restoran yang menghadirkan makanan luar negeri tidak lantas membuat orang memilih makanan asing saat orang makan di luar," ungkap Qraved dalam siaran pers.

Qraved juga menghimpun data makanan yang paling sering dicari berdasarkan kategori masakan.

Dalam kategori hidangan Barat, orang paling banyak mencari pizza dari Italia, kemudian burger, sandwich, pasta dan salad.

Kategori hidangan Asia didominasi masakan Jepang, seperti sushi, ramen, dan shabu-shabu di tiga besar.

Dimsum dan tomyum menempati peringkat keempat dan kelima.

Qraved juga menghimpun restoran yang paling banyak dicari, berdasarkan data yang dari banyaknya reservasi yang dilakukan sepanjang tahun.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini