Oleh-oleh khas Samarinda lainnya, lempok durian (sejenis dodol), aneka keripik, dan madu asli dari hutan Borneo.
Dan yang paling dikenal Amplang Mawar Sari. Amplang sejenis snack atau camilan kerupuk.
A photo posted by Nurul Maghfirah (@maghfiranurul) on Sep 17, 2015 at 9:19pm PDT
Makanan Khas Samarinda, Kalimantan Timur, dikenal dengan sebutan kerupuk kuku macam, dengan rasa gurih.
Kerupuk Amplang terbuat dari bahan utama ikan Tenggiri dan sagu. Rasanya gurih tidak terlalu asin dan cocok untuk camilan menemani teh hangat atau kopi.
Amplang dengan bahan kualitas terbaik bisa bertahan hingga satu tahun.
UKM Center menawarkan kemasan Amplang Mawar Sari mulai dari ukuran jumbo, medium dan kecil.
Harga untuk oleh-oleh Amplang ukuran jumbo hanya sekitar Rp 55.000/bungkus dengan ukuran sekitar 50 cm X 25 cm.
Selain kerupuk Amplang, untuk oleh-oleh khas abon juga bervariasi.
Abon untuk menu pelengkap makan yang terbuat dari daging ayam dan daging sapi.
Biasanya terbuat dari daging ayam dan sapi, kini terbuat dari bahan ikan dan kepiting. Antara lain abon ikan Haruan (Gabus), ikan Tuna dan ikan Bandeng.
Uniknya, abon ikan Haruan menjadi khas Samarinda.
Pasalnya, Ikan Haruan sering dimodifikasi untuk lauk pauk seperti ketupat kandangan, lontong sayur dan tumis.
Harga oleh-oleh Abon Kepiting dibanderol Rp 33.000/bungkus. Untuk Abon dari bahan Ikan Haruan dijual seharga Rp 28.000/bungkus. UKM Center juga menawarkan beragam keripik dari berbagai bahan seperti ubi, singkong, apel dan lainnya.
Untuk membuat abon Ikan Haruan menggunakan bahan bumbu, kemiri, bawang merah, bawang putih, daun serai, kunyit, laos, kencur, jahe, ketumbar, terasi dan garam. Semua yang sesuai takaran diulek sampai halus.
Ikan Haruan yang sudah dibersihkan, lalu direbus sampai masak. Buang tulangnya.
A photo posted by Rachel Djuanda (@racheldjuanda) on Oct 10, 2015 at 10:55pm PDT
Kemudian, campur bumbu dengan ikan Haruan dan santan, kemudian aduk sampai daging ikannya hancur di atas tungku api sedang. Hingga tercium aroma harum dari bumbu, maka abon sudah matang.
Untuk diketahui, Ikan Haruan atau Channa Striata memiliki banyak kandungan protein tinggi yaitu Albumin. Albumin diperlukan tubuh manusia setiap hari.
Haruan juga mengandung asam amino esensial dan asam lemak unik. Kandungan itu mampu mempercepat penyembuhan luka maupun untuk pengobatan pasca operasi.