TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Udara dingin saat musim hujan seperti ini memang membuat perut mudah terasa lapar.
Biasanya hidangan berkuah panas menjadi pelarian saat hujan mengguyur di luar rumah.
A photo posted by Emi Lutfiyati Wiha✌ (@emhiluwi) on Jan 18, 2016 at 6:37am PST
Mi instan adalah salah satu pilihan mudah dan murah untuk mengobati suasana dingin.
Membayangkan lembutnya mi dengan kuah panas yang baru selesai dimasak terasa sempurna untuk menghangatkan tubuh.
Jika sedang malas membuat mi instan sendiri, Anda bisa berkunjung ke Warung Telap12 di Jalan Pandeyan Nomor 10B, Yogyakarta.
Tidak hanya porsi mi yang menggugah, warung ini memberikan Anda bonus penyajian yang persis dengan gambar di bungkus mi instan.
Saat mendatangi warung yang berdiri sejak tahun 2012 ini, KompasTravel disambut oleh pengelola warung, Bosiran.
"Berawal dari kenangan masa kecil yang kecewa setiap makan mi instan yang tidak sesuai dengan gambar di bungkusnya, Husni, pemilik warung ini, menggagas ide usaha untuk bikin mi persis bungkusnya," ujar Bosiran.
Warung ini memiliki tema Krusty Krab yang terinspirasi dari restoran cepat saji bawah laut dalam serial SpongeBob SquarePants.
Furnitur seperti meja, kursi, hingga gerobak untuk memasak didesain sendiri untuk mendukung tema tersebut.
Varian mi yang paling sering dipesan oleh pengunjung adalah Indomie Goreng Original dan Indomie Rasa Kari Ayam. KompasTravel pun coba memesan dua menu tersebut karena rasa penasaran akan penyajiannya.
Mi pesanan dimasak seperti biasa oleh juru masak, namun yang menarik adalah saat penataan di piring saji yang sangat detail.
"Awalnya saat menyajikan, juru masak masih harus melihat bungkusnya untuk menata hiasan pelengkap. Tetapi sekarang sudah terbiasa, sehingga tak perlu melihat lagi," ujar pria ini.