Ditulis oleh : Fraksi Nasdem
TRIBUNNERS - Polemik soal full day school yang dilontarkan oleh Mendikbud Muhadjir Effendy terus bergulir. Banyak anggota masyarakat yang merasa keberatan dengan gagasan tersebut.
Menyikapi hal tersebut, anggota Komisi X DPR RI Fraksi NasDem Yayuk Sri Rahayuningsih menyatakan, lebih baik Mendikbud menunda gagasan tersebut. Apalagi banyak warga masyarakat yang mempersepsi sekolah sehari penuh ini adalah belajar seharian.
"Lebih baik ditunda saja kalau konsepnya belum jelas," kata Yayuk saat dihubungi ditengah kegiatan resesnya, Kamis (11/8/2016).
Anggota komisi bidang pendidikan, olahraga, dan sejarah ini mengingatkan Menteri Muhadjir agar lebih fokus pada pembenahan kebijakan-kebijakan yang sudah berjalan, dan tidak menimbulkan banyak polemik. "Apalagi selama ini sering dibilang, ganti menteri ganti kebijakan," tegasnya.