7. Kesenangan
Jangan merusak kesenangan orang lain! Kita masing-masing memiliki hobi, kesenangan tidak berdosa yang tidak mengganggu orang lain.
Main catur, main gitar, main ular tangga, nonton pertandingan olahraga dan konser, gembira dengan penghilangan pajak, penurunan bunga kredit, penurunan biaya utilitas (listrik, air, dll), dan penurunan harga bahan pangan.
Setiap orang berhak melakukan hobinya dan mendapatkan kebahagiaan di dalam hidupnya.
Jangan menyalahkan orang karena mereka memiliki dan mengerjakan kesenangan yang tidak berdosa ini.
Ini adalah tawaran saya. Sapta Aji bukanlah resep instan, tetapi tujuh nilai sekaligus cara yang perlu diikhtiarkan setiap hari.
Dengan demikian, berpolitik tidak hanya bermanfaat, tetapi juga dapat membuat kita bergembira dan berbahagia
Penulis: Dr Hendrawan Saragi
Ketua Relawan Pendekar Indonesia