Laporan Wartawan Tribun Lampung, Tri Yulianto
TRIBUNNEWS.COM, KOTA AGUNG - Masyarakat berharap perbaikan jembatan yang menghubungkan jalan lintas provinsi di Pekon Sukabanjar, Kecamatan Kota Agung Timur bukan sekadar rencana.
"Jembatan ini rusak sudah dari 2014 dan selama ini ada rencana akan perbaikan, tapi itu hanya rencana-rencana saja, dilakukannya kapan tidak tahu," ujar Edi, warga setempat, Senin (23/5/2016).
Ia mengaku jembatan tersebut sangat penting untuk masyarakat. Sebab banyak usaha masyarakat yang menggunakan mobil.
Namun, saat ini jembatan hanya dibuat dari batang kelapa dan kayu. Daya tahannya kurang kuat karena acapkali ambrol akibat meluapnya sungai. Perbaikan juga dilakukan seadanya.(*)