News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

27 Artis se-Asia Hipnotis Pengunjung Viral Fest Asia di Bali

Editor: Mohamad Yoenus
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribun Bali, Zaenal Nur Arifin

TRIBUNNEWS.COM, MANGUPURA - Ribuan orang memadati Lotus Pond Garuda Wisnu Kencana (GWK) Cultural Park member of Alam Sutera, di Ungasan, Badung, Bali, Sabtu hingga Minggu (16-17/7/2016) dinihari.

Mereka rela berdesakan guna menyaksikan artis kesayangannya pada event Viral Fest Asia 2016.

Papinka dari Indonesia menjadi artis pembuka event yang diadakan oleh WebTVAsia tersebut.

Sebanyak 27 artis musik dari 12 negara Asia di antaranya China, Hongkong, Indonesia, Jepang, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, India, Korea, Taiwan, dan Vietnam memeriahkan festival tersebut.

Artis demi artis tampil satu per-satu tak ayal membuat para pengunjung berteriak ikut bernyanyi, berdansa bersama dan mengabadikan momen tersebut.

Bintang tamu K-POP superstar Hyuna, rapper no.1 India Badshah, top comedian dance group dari Jepang Egusplosion, top artis mandopop China Guan Zhe, dan rapper no.1 Malaysia Namewee.

Indonesia sendiri sebagai tuan rumah menampilkan Al Ghazali dan DJ Yasmin yang menghibur di bagian akhir usai pesta kembang api dan menampilkan semua artis pengisi acara.

Viral Fest Asia 2016 yang mengambil tema “Everybody’s Going Viral” akan menjadi viral karena dapat ditonton oleh seluruh dunia dengan live streaming dan ditampilkan di semua video platform yang merupakan partner dari WebTVAsia.

Fred Chong, Group CEO of WebTVAsia mengatakan pihaknya memilih Bali untuk menjadi acara tersebut karena Bali adalah pulau yang sangat menarik dan diminati oleh seluruh Asia. (*)
 
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini