TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tiga pasangan calon gubernur DKI Jakarta mulai bergerak menggalang dukungan warga Jakarta.
Pendukung Ahok-Djarot akan merubah komposisi tim pemenangan. Sementara itu, pendukung Agus-Sylviana membentuk komunitas agus fans club.
Tak ketinggalan kubu Anies-Sandiaga menggagas rumah juang. Partai politik pengusung pasangan calon gubernur Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Syaiful Hidayat menyusun strategi pemenangan.
Ketua tim pemenangan pasangan Ahok-Djarot Nusron Wahid menegaskan dalam waktu dekat seluruh partai politik pengusung dan Teman Ahok menggelar pertemuan.