TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kembali foto Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjukkan keindahan alam nusantara saat kunjungan kerja ke Kabupaten Nias, Sumatera Utara, Jumat (19/8/2016).
Dengan gaya khas kesederhanaan, berpakaian kemeja "kerja" putih lengan panjang terlipat dan bersarung, Kepala Negara ini duduk di tembok pembatas pantai di Nias saat petang hari.
Arah pandangan Jokowi memandang jauh kedepan, seakan ingin membiarkan keindahan panorama alam Pulau Nias tersaji indah.
Foto itu pun diunggah Presiden Jokowi dalam akun twitternya @jokowi, Sabtu (20/8/2016).
Bersamaan dengan foto yang diunggah tersebut Jokowi membubuhi tulisan, "Perikanan dan pariwisata Nias harus maju."
Jauh sebelumnya Presiden Jokowi, juga terlihat berfoto menyuguhkan keindahan panorama Danau Toba, usai mengadakan rapat pengembangan Kawasan Wisata Danau Toba bersama Plt. Gubernur Sumatera Utara dan tujuh orang Bupati, Selasa (1/3/2016).
Dalam foto itu, Jokowi membelakangi Danau Toba yang indah pemandangan itu.
Hanya memang kali ini Presiden Jokowi lagi tidak bersarung. Dia memakai celana panjang hitam.
Yang pertama kali dan menghebohkan serta sempat menimbulkan kontroversi adalah foto Presiden Jokowi yang mengenakan kemeja putih dan sarung tanpa mengenakan alas kaki duduk di tepi dermaga Pantai Waiwo Raja Ampat Papua Barat, Jumat (1/1/2016).
Yang jelas terlihat, kesederhana, gaya Presiden Jokowi nikmati sunrise perdana di Raja Ampat, Papua Barat.
Kesederhanaan itu rupanya tampak ketika Jokowi tengah menikmati matahari terbit perdana di dermaga Pantai Waiwo Raja Ampat, Papua Barat, Jumat (1/1/2016).
Seperti dalam foto yang diunggah di akun Twitter resmi sang Presiden, @jokowi, mantan Gubernur DKI Jakarta ini tampak duduk bersila di ujung dermaga kayu.
Latar foto memperlihatkan cahaya keemasan saat matahari mulai menampakkan kehadirannya.