Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Lahan Produksi Kedelai Bisa Mencapai 13,5 Juta Hektare

Menteri Pertanian Suswono mengatakan, saat ini pembebasan lahan untuk perkebunan kedelai sudah mncapai 13 ribu hektare.

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
zoom-in Lahan Produksi Kedelai Bisa Mencapai 13,5 Juta Hektare
Bisnis Jabar
ILUSTRASI 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Untuk meningkatkan produksi kedelai yang menurun drastis, pemerintah bersama Badan Pertanahan Nasional (BPN) akan meningkatkan produksi kedelai, dengan membuka lahan seluas-luasnya.

Menteri Pertanian Suswono mengatakan, saat ini pembebasan lahan untuk perkebunan kedelai sudah mncapai 13 ribu hektare. Suswono menuturkan, lahan untuk produksi kedelai mampu mencapai 13,5 juta hektare.

"Clean and clear baru 13 ribu hektare, tapi potensinya 13,5 juta hektare," ujar Suswono di rumahnya di bilangan Widya Chandra, Kamis (2/8/2012).

Mekanisme pembagian daerah yang akan diperluas untuk produksi kedelai, akan dilihat dari pemetaan geografisnya. Suswono menjelaskan, pembebasan lahan dana perluasan lahan untuk kedelai akan berada di sekitar pemukiman masyarakat.

"Prioritaskan masyarakat yang dekat dengan wilayah itu, agar petani dapat akses lahan minimal sampai dua hektare. Karena, idealnya tiap petani dapat dua hektare," papar Suswono. (*)

BACA JUGA

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas