Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Honda CR-V Berikan Kontribusi Penjualan Terbesar Honda

Tiga produk andalan Honda, yaitu CR-V, Brio dan Freed memberikan kontribusi tertinggi untuk penjualan Honda di ajang ini.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Sugiyarto
zoom-in Honda CR-V Berikan Kontribusi Penjualan Terbesar Honda
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Dua orang model berpose di mobil New Honda CR-V. Kendaraan roda empat yang diluncurkan di Indonesia sejak tahun 2000 ini tampil dengan berbagai penambahan fitur dan desain baru untuk menghadirkan tampilan yang lebih mewah di sisi eksterior dan interior serta kenyamanan berkendaraan. New CR-V dengan 7 varian warna pilihan ini dijual dari harga Rp 349.500.000 untuk tipe 2.0 L M/T, Rp 360.500.000 tipe 2.0 L A/T dan Rp 389.500.000 tipe 2.4 L A/T. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) 

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Honda Prospect Motor (HPM) mencatat penjualan sebesar 2.025 unit kendaraan pada 20th Indonesia International Motorshow (IIMS) 2012, yang berlangsung dari tanggal 20 September - 30 September 2012 lalu. Tiga produk andalan Honda, yaitu CR-V, Brio dan Freed memberikan kontribusi tertinggi untuk penjualan Honda di ajang ini.

Angka penjualan terbesar bagi Honda berasal dari Honda CR-V yang baru saja meluncurkan generasi keempatnya seminggu sebelum pembukaan IIMS 2012, Honda CR-V terjual sebanyak 489 unit selama pameran IIMS 2012.

Di urutan kedua, Honda Brio mencatat angka penjualan yang tinggi selama berlangsungnya IIMS 2012 yaitu sebanyak 459 unit. Sementara itu, Honda Freed terjual sebanyak 423 unit.

Selain ketiga produk tersebut, Honda Jazz juga mencatat penjualan yang tinggi dalam IIMS 2012, yaitu dengan total sebanyak 402 unit.

Produk Honda lainnya juga mencatat penjualan yang cukup baik. Honda Civic mencatat angka penjualan sebanyak 85 unit, Honda City terjual sebanyak 79 unit, Honda Accord  terjual sebanyak 21 unit, dan Honda Odyssey terjual sebanyak 17 unit.

Sedangkan sport-hybrid dari Honda yaitu CR-Z yang melakukan World Premiere di ajang Indonesia International MotorShow 2012 juga mendapat sambutan yang sangat baik, dengan mencatat penjualan sebanyak 50 unit.

BERITA REKOMENDASI

"Kami bersyukur bahwa Honda dapat meraih penjualan yang sangat baik dalam ajang IIMS tahun ini dan melampaui target penjualan kami di ajang ini. Hal ini didukung sambutan konsumen yang sangat baik terhadap produk-produk baru kami, terutama All New CR-V dan Honda Brio. Kami juga bangga bahwa produk paling canggih dari Honda, yaitu Honda CR-Z juga diminati konsumen Indonesia dan mendapat jumlah penjualan yang cukup besar," kata Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor dalam siaran persnya kepada wartawan, Selasa (2/10/2012). (*)

BACA JUGA:


Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas