Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Penampilan Manggis Indonesia Kalah dengan Manggis Thailand

Penampilan buah manggis Indonesia masih kalah dengan penampilan dari buah manggis asal Thailand.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Penampilan Manggis Indonesia Kalah dengan Manggis Thailand
Kompas.com/Shutterstock
Buah Manggis 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Akhir tahun lalu, Kementerian Pertanian membuat kesepakatan ekspor manggis dengan Selandia.

Meski ekspor sudah berjalan, namun penampilan buah manggis Indonesia masih kalah dengan penampilan dari buah manggis asal Thailand.

Informasi itu disampaikan oleh Hasan Wijaya, Ketua Asosiasi Eksportir Buah dan Sayuran Indonesia (AESBI) di Jakarta, Senin(21/4). Ia bilang, buah manggis dari Indonesia masih tertinggal dalam hal pengemasan atau packaging.

Hal itu, kata Hasan, terjadi karena petani buah manggis tanah air jarang memperhatikan penampilan atau kemasan buah manggis.

Akibatnya, buah manggis yang diekspor memiliki penampilan yang kurang menarik.

Berbeda dengan buah manggis asal Thailand yang bisa berpenampilan menarik dan menggoda.

"Padahal secara kualitas dan isi buahnya manggis Indonesia lebih bagus daripada Thailand. Hal ini diakui oleh Negara China. Mereka bilang, manggis kita lebih besar dan buahnya bagus tapi memang penampilannya kurang bagus," imbuh Hasan pada Senin (21/4). 

BERITA REKOMENDASI

Penampilan yang kurang bagus itu, dijelaskan Hasan karena cara pengelolaan petani manggis saat ini masih menggunakan alat tradisional.

Selama ini katanya, cara penanganan panen buah manggis oleh petani kurang mementingkan aspek kemasan.

Padahal, jika kemasan manggis bagus, maka bisa menaikan harga jual.

Sementara Direktorat Jenderal Pengelolaan dan Pemasaran Hasil Pertanian Kementan mencatat, khusus Januari nilai ekspor buah manggis Indonesia mencapai 10,5 ton.

Ekspor manggis paling banyak ke Malaysia, Uni Emirat Arab dan Hongkong.

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas