Garuda Indonesia Ingin Buat Sabang Terkenal Seperti Bali
PT Garuda Indonesia (persero) Tbk bekerjasama dengan Bank Permata memberikan diskon
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Garuda Indonesia (persero) Tbk bekerjasama dengan Bank Permata memberikan diskon bagi pemegang kartu kredit nasabah Bank Permata sebesar 35 persen.
Dengan diskon tersebut, Garuda Indonesia saat musim liburan ingin memperkenalkan destinasi yang tak kalah menariknya dari Bali.
"Kita coba memperkenalkan destinasi semenarik Bali contohnya Sabang," ujar Direktur Pemasaran dan Penjualan Garuda Indonesia Handayani di Jakarta, Senin (11/5/2015).
Handayani memaparkan Sabang memiliki keindahan laut dan pantai hampir sama seperti Bali.
Meski luasnya lebih kecil dari Bali, Handayani memaparkan pihak Garuda Indonesia yakin rute Sabang bisa banyak mendapat peminat terutama yang ingin berliburan.
"Seperti Bali tapi kecil, ada pulau, laut, pasir indah dan juga pemandangan dibawah laut," ungkap Handayani.
Handayani memaparkan perseroan akan mengoptimalkan periode 3 bulan liburan ke depan. Rencananya diskon yang akan diberikan Garuda Indonesia terutama rute-rute liburan ke Indonesia timur.
"Destinasi yang kita pilih untuk tujuan wisata, kita coba komunikasikan di Indonesia timur banyak pantai indah, kota peninggalan sejarah Indonesia tapi belum popular," kata Handayani.