Garuda Kembali Terbangi Surabaya dan Tawarkan Pengalihan Rute ke Solo
Seluruh layanan penerbangan Garuda dari dan menuju Surabaya baru akan dioperasikan mulai pukul 12.00 WIB hari ini.
Penulis: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Sesuai dengan NOTAM “Notice to Airman” terbaru yang dikeluarkan otoritas penerbangan dengan nomor 1453/15 mengenai pembukaan kembali Bandara Internasional Juanda Surabaya pada hari ini, Jumat, 17 Juli 2015 pukul 09.00 WIB, maka seluruh penerbangan Garuda Indonesia dari dan menuju Surabaya akan dioperasikan secara normal.
PLH Corporate Communicatiob Garuda, Ikhsan Rosan mengatakan, untuk mengantisipasi kesiapan operasional penerbangan, seluruh layanan penerbangan Garuda dari dan menuju Surabaya baru akan dioperasikan mulai pukul 12.00 WIB hari ini.
Berkaitan dengan situasi tersebut dan untuk mengantisipasi penumpukan penumpang, Garuda Indonesia telah menyiapkan dua pesawat berbadan lebar B747-400 dan A330 untuk menangkut penumpang yang operasional penerbangannya terdampak erupsi Gunung Raung.
Dua pesawat berbadan lebar tersebut akan dioperasikan untuk melayani penerbangan adalah pesawat Boeing 747-400 untuk melayani rute penerbangan Jakarta-Surabaya pp (GA330D dan GA331D) yang akan diberangkatkan dari Jakarta pada pukul 13.10 WIB.
Serta pesawat Airbus A330 untuk melayani rute penerbangan Jakarta-Surabaya pp (GA326D) yang akan akan diberangkatkan dari Jakarta pada pukul 13.30 WIB.
Selain itu, Garuda Indonesia juga menawarkan opsi pengalihan rute penerbangan dengan tujuan Solo bagi para penumpang yang jadwal penerbangannya terkena dampak pembatalan akibat ditutupnya Bandara Internasional Juanda Surabaya, melalui operasional penerbangan sebagai berikut:
Rute Jakarta-Solo pp dengan nomor penerbangan GA304 pada pukul 06.30 WIB dan GA309 pada pukul 08.50 WIB dengan pesawat B737-800.
Rute Jakarta-Solo pp dengan nomor penerbangan GA308 pada pukul 08.50 WIB dan GA313 pada pukul 11.10 WIB dengan pesawat A330-300.
Garuda Indonesia juga akan mengoperasikan satu pesawat B737-800 untuk mengantisipasi penumpukan penumpang pada rute penerbangan Surabaya-Denpasar pp (GA338 dan GA339) yang akan diberangkatkan dari Surabaya pada hari ini pukul 13.30 WIB.