Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Pertalite Pilihan Lebih Baik Dibanding Pertamax yang Lebih Mahal

pertalite dapat dijadikan pilihan pengendara sepeda motor maupun mobil‎.

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Pertalite Pilihan Lebih Baik Dibanding Pertamax yang Lebih Mahal
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Petugas SPBU Pertamina di Kawasan Abdul Muis, Tanah Abang, Jakarta Pusat, tengah mengisi bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite, Jumat (24/7/2015). Hari ini, Pertamina meluncurkan bbm jenis Pertalite dengan harga Rp 8.400 per liter diseluruh SPBU milik pertamina. Warta Kota/angga bhagya nugraha 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Kualitas Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite dinilai pengamat hampir sama dengan Pertamax 92.

Sehingga, Pertalite dapat dijadikan pilihan pengendara sepeda motor maupun mobil‎. Terlebih, harga Pertalite lebih murah dibandingkan Pertamax 92.

Pengamat Kebijakan Energi-IRESS Marwan Batubara mengatakan, secara teknis spesifikasi Pertalite sesuai kebutuhan mesin kendaraan, jarak tembuh lebih jauh yakni sekitar 6 persen dan ramah lingkungan.

"Maka produk ini (Pertalite) bisa menjadi pilihan yang lebih baik dibandingkan harus membeli produk Pertamax yang lebih mahal," tutur Marwan seperti yang ditulis, Sabtu (25/7/2015).

‎Harga Pertalite dibandrol Rp 8.400 per liter dan Pertamax 92 seharga Rp 9.‎300 per liter. Dengan demikian, selisihnya sebesar Rp 900.

Beberapa keunggulan Pertalite‎ versi PT Pertamina yaitu lebih bersih ketimbang premium karena memiliki RON 90, harga lebih murah dibandingkan pertamax, tidak ada kandungan timbal serta memiliki kandungan sulfur maksimal 0,05 persen m/m atau setara dengan 500 ppm, memiliki warna hijau dengan penampilan visual jernih dan terang.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas