Delapan Saham Rekomendasi Asjaya Indosurya Securities
IHSG ditutup merosot 114,10 poin atau 2,50 persen ke level 4.446,46
Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tekanan terjadi pada laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), setelah adanya penguatan secara berturut dalam beberapa waktu ke belakang.
Perdagangan kemarin, IHSG ditutup merosot 114,10 poin atau 2,50 persen ke level 4.446,46. Sementara kelompok 45 saham unggulan yakni indeks LQ45 turun 4,01 persen atau 31,58 poin ke posisi 755,46.
Analis PT Asjaya Indosurya Securities William Surya Wijaya mengatakan, pergerakan IHSG hari ini akan bergerak pada kisaran support 4.442 dan resistance 4.590.
"Saat ini penopang kenaikan IHSG berasal dari data ekonomi dalam negeri yang akan dirilis dan diharapkan akan cukup stabil di awal bulan ini," ujar William.
Sementara saham yang direkomendasikan William di antaranya PT Kalbe Farma Tbk (KLBF), PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI), PT PP Property Tbk (PPRO), PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM).
PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), PT Wijaya Karya Tbk (WIKA), PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP), dan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA).