Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Rabu Sore, Nilai Tukar Ditutup Melemah Jadi Rp 14.015 Per Dolar AS

Nilai tukar rupiah pada perdagangan rabu sore tercatat melemah Rp 14.015 per dolar AS atau melemah 122,3 poin

Editor: Yulis Sulistyawan
zoom-in Rabu Sore, Nilai Tukar Ditutup Melemah Jadi Rp 14.015 Per Dolar AS
ist
ilustrasi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Sylke Febrina Laucereno

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Nilai tukar rupiah pada perdagangan rabu sore tercatat melemah Rp 14.015 per dolar AS atau melemah 122,3 poin atau 0,88 persen dibandingkan penutupan hari sebelumnya.

Mengutip Bloomberg pada Rabu (9/12/2015) pagi, nilai tukar rupiah dibuka sudah melemah yakni RP 13.987 per dolar AS atau minus 94 poin dari perdagangan hari sebelumnya Rp 13.893 per dolar AS.

Rupiah mencapai pelemahan tertinggi pada pukul 15.35 di mana nilai tukar mencapai Rp 14.031 per dolar AS.

Sepanjang Rabu rupiah bergerak direntang Rp 13.907 per dolar AS hingga Rp 14,041 per dolar AS.

Analis PT Samuel Sekuritas Indonesia, Rangga Cipta sebelumnya mengatakan rupiah berpeluang melemah karena masih tertekan komoditas.

Dia mengatakan rupiah yang mulai stabil di pembukaan kemarin namun ditutup melemah terjadi bersamaan dengan pelemahan mayoritas mata uang di Asia.

Berita Rekomendasi

Tetapi ketika itu terjadi di saat gejolak di pasar global semakin intensif, kenyamanan investasi di aset denominasi rupiah justru bisa berkurang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas