Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Opsi Pangkas Karyawan Jadi Pilihan Terakhir Pertamina

perseroan setiap hari bekerja keras untuk merumuskan strategi

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Opsi Pangkas Karyawan Jadi Pilihan Terakhir Pertamina
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Dwi Soetjipto seusai menyerahkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) di Gedung KPK, Jakarta, Senin (31/8/2015). TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Opsi pengurangan karyawan seiring pelemahan harga minyak dunia, akan dilakukan PT Pertamina (Persero) sebagai langkah terakhir jika upaya efisiensi produksi tidak dapat berjalan dengan baik.

Direktur Utama Pertamina Dwi Soetjipto mengatakan, perseroan setiap hari bekerja keras untuk merumuskan strategi untuk bisa bertahan dan berkembang ditengah pelemahan harga minyak dunia.

"Penekanan biaya operasional yang sudah berhasil kami peroleh itu sebesar 25 persen tapi kami menargetkan untuk menekan biaya hingga 30 persen," tutur Dwi, Jakarta, Sabtu (30/1/2016).

‎Menurut Dwi, jika langkah efisiensi tersebut masih dinilai kurang untuk mempertahankan bisnis perseroan tetap berjalan dan tumbuh, maka akan masuk ke dalam fase penurunan pendapatan perseroan, dan sebagainya.

"Sebelum yang terakhir pengurangan tenaga kerja, tapi kami yakin masih banyak peluang di sektor efisiensi proses bisnis, misalnya penggunaan jasa harus kita evaluasi, renegosiaasi bersama-sama di penyedia jasa atau di Pertamina sendiri," ujar Dwi.

Dwi mengatakan, pelemahan harga minyak ‎jangan hanya dipandang sebagai tantangan saja, tetapi perlu juga dianggap sebagai peluang untuk melakukan investasi di berbagai bisnis.

"Jadi tantangan buat Pertamina, pertama adalah survive dan yang kedua tetap menangkap peluang harga minyak rendah ini untuk investasi karena saat harga minyak seperti ini maka seluruh harga itu semuanya menjadi lebih murah," papar Dwi.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas