Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Operator Seluler Tri Klaim Miliki 55,5 Juta Pelanggan di Indonesia

"Kami adalah operatornya anak muda, pelanggan sekarang sudah 55,5 juta," ujar Randeep

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Operator Seluler Tri Klaim Miliki 55,5 Juta Pelanggan di Indonesia
TRIBUNNEWS/SENO
Suasana perayaan operator seluler Tri ke-9 di Jakarta, Rabu (30/3/2016) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memasuki usia ke 9, PT Hutchison 3 Indonesia (H3I)‎ pengelola operator GSM 3 (Tri) telah memiliki 55,5 juta pelanggan yang menggunakan layanan mobile internet.

Presiden Direktur H3I Randeep Singh Sekhon mengatakan, sebuah sindikasi survei Independen yang dilakukan oleh perusahaan riset Roy Morgan dengan metode Single source mencatat bahwa 70 persen pelanggan Tri adalah berusia 15 hingga 25 tahun.

"Kami adalah operatornya anak muda, pelanggan sekarang sudah 55,5 juta," ujar Randeep di acara 9 Tahun Tri Indonesia, Jakarta, Rabu (30/3/2016).

‎Menurut Randeep, sejak awal Tri beroperasi di Indonesia telah dipersiapkan dan dirancang untuk mobile internet dengan infrastruktur berbasis IP versi 6, jaringan fiber optik dan dilengkapi teknologi yang mampu mengadopsi perkembangan teknologi baru seperti 4G LTE.

"Saat ini Tri sebagai penyedia layanan data terbesar ke 2 di Indonesia, kemudian penetrasi pengguna smartphone di jaringan Tri mencapai 80 persen, angka ini di atas rata-rata industri," ujar Randeep.

Caption : Jajaran direksi Tri beserta artis saat acara 9 Tahun Tri Indonesia
 

--

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas