Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Lima Strategi Sederhana Agar Anda Bebas dari Jerat Utang dan Stres

Fokuslah pada utang yang sudah ada. Hindari membuat utang baru selama Anda masih berada dalam tahap pelunasan utang.

Editor: Choirul Arifin

5. Lunasi Cicilan Tersisa
Cicilan utang yang tersisa bukan berarti itu boleh dilupakan. Dengan menambahkan Pembayaran Sakti, usahakan cicilan utang dapat terbayarkan perlahan hingga utang tersebut dapat dilunasi.

Masukkan juga uang yang harusnya dibayarkan untuk utang tersebut hingga Pembayaran Sakti dan uang tersebut dapat digunakan untuk membayar utang tersebut hingga lunas.

Tidak perlu khawatir akan jumlah utang yang besar. Dengan pembayaran yang dilakukan rutin dan Pembayaran Sakti, semua utang yang anda miliki dapat anda lunasi secara bertahap.

Kebanyakan orang dapat terbebas dari utang yang dimiliki dengan bantuan perencanaan pembayaran utang yang dilakukan secara bertahap ini.

Tahapan pembayaran utang ini membantu untuk mengontrol pembayaran utang sehingga tidak lagi ada utang yang tercipta untuk melunasi utang lainnya.

Rata-rata, melalui rencana bertahap pembayaran cicilan utang ini, orang dapat melunasi utang yang dimilikinya seperti misalnya pembayaran cicilan rumah dalam waktu 10 hingga 15 tahun.

Fokus Lunasi Utang

Berita Rekomendasi

Fokuslah pada utang yang sudah ada. Hindari membuat utang baru selama berada dalam tahap pelunasan utang.

Orang yang berumur di bawah lima puluh tahun kebanyakan  akan merasakan penghasilan yang bertambah dan gaya hidup yang lebih baik tanpa disertai utang lainnya.

Mereka yang berusia di atas lima puluh tahun akan mengalami pengeluaran yang lebih sedikit diimbangi dengan semakin bertumbuhnya anak-anak mereka.

Dengan demikian, mereka yang berumur di atas lima puluh tahun akan memiliki pengeluaran yang kecil.

Semakin cepat utang itu lunas, maka akan semakin baik. Kita sendiri yang memilih cara pelunasannya. Jika kita memilih untuk sesegera mungkin melunasinya, maka itu akan lebih baik.

Bayangkan, betapa merdekanya hidup kita tanpa utang tersebut.

Dengan membayangkan rasa lega tersebut, kita bisa terpacu untuk lebih cepat membayar utang agar dapat menikmati pendapatan yang kita miliki.

Pikirkanlah betapa bahagianya memiliki barang tanpa dibayang-bayangi utang.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas