Perusahaan Amerika Tawarkan Solusi Keselamatan Transportasi Dari Jalan Kaki Hingga Penerbangan
Ennis-Flint, penyedia solusi keselamatan dalam berlalu-lintas, memperkenalkan solusi keselamatan
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Ennis-Flint, penyedia solusi keselamatan dalam berlalu-lintas, memperkenalkan solusi keselamatan bagi pengguna jalan, termasuk pengemudi, pengendara sepeda dan sepeda motor, pejalan kaki, sampai pilot.
Produk-produknya dapat diaplikasikan di jalan raya, trotoar, area parkir sampai landasan pacu di bandar udara. Ennis-Flint menggandeng PT ENF Indo Mandiri sebagai distributor eksklusif solusi Ennis-Flint di Indonesia.
Dengan fokus pemerintah Indonesia untuk membangun lebih banyak infrastruktur, maka Ennis-Flint dapat hadir sesuai dengan spesialisasinya. Di tahun 2016 ini dan tahun mendatang, akan lebih banyak jalan tol serta bandar udara yang akan dibangun.
Penggunaan marka atau penanda di jalan raya dan bandara memegang peran penting dalam menghadrikan kelancaran berlalu-lintas.
Marka jalan dan landasan pacu menjadi acuan yang digunakan oleh pengguna jalan serta lintasan bahwa mereka sudah berada di jalur jalan atau lintasan yg tepat dan menghindari area yang berbahaya bagi pengguna jalan.
“Semakin banyaknya jalan dan bandara dibangun berarti semakin banyak juga barang dan orang yang bergerak. Kami di Ennis-Flint ingin memastikan adanya standar keselamatan, agar pengendara mengetahui jalur aman yang harus mereka patuhi untuk menghindari bahaya. Komitmen kami terhadap keselamatan mengharuskan kami untuk dapat mematuhi peraturan yang diterapkan secara lokal, national dan international,” kata Ian Cocoran, Managing Director Asia Pacific, Ennis-Flint dalam rilisnya, Jumat (12/5/2016).
Solusi keselamatan dalam berlalu-lintas yang disediakan oleh Ennis-Flint telah mendapatkan pengakuan dari berbagai badan akreditasi global seperti American Association of State Highway and Transportation Officials, Federal Aviation Administration, British Standards Institution, Singapore Standards dan lainnya.
Produk-produk berkualitas tinggi dan terbukti telah diakui standar internasional yang diluncurkan.
Di antaranya adalah high performance thermoplastic dengan teknologi double drop yang menggunakan dua jenis elemen warna sehingga warna marka jalan yang dihasilkan lebih cerah, berkilat dan lebih menonjol; high performance preformed yang menghadirkan marka jalan dengan waran jelas dan cerah serta berdaya tahan sampai 18 bulan.
Sedangkan Coldplast yang menggunakan elemen glass beads , sehingga memiliki tingkat reflektovitas (kemampuan memantulkan cahaya) yang jauh lebih tinggi agar marka jalan tetap terlihat jelas bahkan di malam hari.
Coldplast merupakan bahan marka jalan yang ramah lingkungan karena penggunaanya tidak memerlukan pemanasan yang dapat menimbulkan polusi, dengan teknologi baru ini kini memiliki umur pemakaian sampai dengan 5 tahun.