Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

APBN 2016 Defisit, Kementerian Keuangan Kembali Pangsa Belanja Negara Rp 133,8 Triliun

"Intinya, pemotongan dilakukan terhadap belanja yang tidak menunjang prioritas."

Editor: Choirul Arifin
zoom-in APBN 2016 Defisit, Kementerian Keuangan Kembali Pangsa Belanja Negara Rp 133,8 Triliun
KOMPAS IMAGES
Sri Mulyani 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-  Pemerintah kembali memangkas anggaran belanja mereka pada tahun anggaran 2016 ini. Pada Sidang Kabinet Paripurna yang digelar di Kantor Presiden, Rabu (3/8/2016), pemerintah memutuskan memangkas anggaran sampai dengan Rp 133,8 triliun.

Angka ini naik hampir tiga kali lipat jika dibandingkan dengan pemangkasan belanja tahap I beberapa waktu lalu yang hanya sekitar Rp 50 triliun.

Sri Mulyani Indrawati, Menteri Keuangan beralasan pemotongan anggaran tersebut dilakukan untuk dua belanja.

Pertama, anggaran belanja kementerian lembaga yang pemotongannya mencapai Rp 65 triliun.

Kedua, anggaran transfer daerah yang pemangkasannya mencapai Rp 68,8 triliun. Sri mengatakan, kebijakan pemangkasan dilakukan dengan beberapa pertimbangan.

Salah satunya, perkiraan penerimaan pajak sepanjang tahun 2016. "Perkiraaannya, penerimaan negara tahun 2016 ini akan kurang Rp 219 triliun," katanya di Kantor Presiden.

Lakukan penyisiran

Berita Rekomendasi

Sri mengatakan, untuk melaksanakan pemangkasan anggaran belanja tersebut dalam waktu dekat ini, Kementerian Keuangan akan melakukan penyisiran.

Penyisiran akan dilakukan terhadap belanja perjalanan dinas, belanja rapat dan pembangunan gedung.

Untuk penyisiran ini pihaknya bekerja sama dengan Kementerian Koordinator Perekonomian, Kementerian Koordinator Kemaritiman, Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan serta Bappenas akan melakukan penyisiran.

"Intinya, pemotongan dilakukan terhadap belanja yang tidak menunjang prioritas," katanya.

 
ReporterL Agus Triyono

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas