Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Waduh, Harga Emas Jatuh di Posisi Terendah

Kepemilikan emas ETF menambahkan 0,45 metrik ton menjadi 2.033,7 ton pada hari Kamis, data yang dihimpun oleh Bloomberg.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Waduh, Harga Emas Jatuh di Posisi Terendah
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Teller bank syariah menunjukkan emas batangan seberat 100 gram di Jakarta Selatan. 

TRIBUNNEWS.COM, SINGAPURA- Harga emas mendekati level terendah sebulan di tengah sikap wait and see investor atas pidato Gubernur Federal Reserve Janet Yellen yang bisa memberikan petunjuk kemungkinan kebijakan pengetatan moneter AS di sisa 2016.

Mengutip Bloomberg, Jumat (26/8), emas untuk pengiriman segera naik tipis 0,2 % ke level US$ 1.324,44 per ons troi pukul 2:46 siang waktu Singapura setelah turun pada Kamis US$ 1.318,18, level terendah sejak 27 Juli, menurut harga Bloomberg. Logam ini menuju penurunan mingguan.

Kepemilikan emas ETF menambahkan 0,45 metrik ton menjadi 2.033,7 ton pada hari Kamis, data yang dihimpun oleh Bloomberg.

Di China, bullion dengan kemurnian 99,99% turun 0,1% menjadi 284,60 yuan per gram (US$ 1.328,58 per ons troi) dari Shanghai Emas Exchange.

Sementara itu di Shanghai Futures Exchange, emas untuk pengiriman Desember sedikit berubah pada 284,85 yuan per gram, sementara perak naik 0,2% menjadi 4.151 yuan per kilogram. Perak naik 0,5%, platinum naik 0,4% dan paladium naik 0,7% di pasar global

 
Reporter Yudho Winarto
Editor Yudho W

Berita Rekomendasi
Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas