Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Apartemen Serpong Garden Berdiri di Jl Raya Cisauk Lapan, Menyasar Pasar Keluarga Muda

Pembangunan Serpong Garden Apartment yang akan menelan investasi Rp 2 triliun akan mulai direalisasikan pada 2017.

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Apartemen Serpong Garden Berdiri di Jl Raya Cisauk Lapan, Menyasar Pasar Keluarga Muda
TRIBUNNEWS/ADIATMA
Serpong Garden Apartment akan berdiri dengan 4 tower dengan 5.000-an unit apartemen, berlokasi di Jl Raya Lapan Cisauk, Kabupaten Tangerang, Banten. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Hutama Anugrah Propertindo, perusahaan hasil kerjasama PT Harapan Inti Persada Indah (HIPI) dan Karya Cipta Group, mengembangkan Serpong Garden Apartment berlokasi di Jl Raya Cisauk Lapan, Kabupaten Tangerang, Banten.

Di atas lahan seluas 2,7 hektar, pengembang ini membangun 4 tower apartemen dengan unit yang dipasarkan sebanyak 5000-an.

Pembangunan Serpong Garden Apartment yang akan menelan investasi Rp 2 triliun akan mulai direalisasikan pada 2017.

Hunian vertikal tersebut akan mulai diserahterimakan ke konsumen secara bertahap pada 2019.

Komisaris Karya Cipta Group Pingki Elka Pangestu menilai apartemen ini cocok bagi eksekutif muda dan pasangan muda yang bekerja di Jakarta.

Hunian berorientasi angkutan atau Transit Oriented Development (TOD) menurut Pingki paling diminati saat ini dan di masa mendatang, terutama bagi eksekutif muda dan pasangan muda.

“Banyak eksekutif muda yang bekerja di CBD Sudirman, Thamrin dan Kuningan Jakarta sekarang sudah menggunakan commuter line," ujar Pingki, Rabu (23/11/2016).

BERITA REKOMENDASI

Pingki mengatakan, perencanaan tata ruang Serpong Garden Apartment berada digagas untuk pengembangan kawasan perkotaan terpadu, lengkap dengan rencana jaringan infrastruktur dan transportasi antar kotanya.

Dengan demikian, sejak awal sudah berwawasan TOD (Transport Oriented Development) yang sekarang sedang diterapkan di beberapa kawasan metropolitan Jakarta bersama-sama dengan pembangunan MRT, LRT, busway dan kereta api komuter.

”Dengan terus dikembangkannya double track KA Jabodetabek Tigaraksa ke Maja maupun jalan tol Serpong ke Tigaraksa akan berdampak kepada pola pengembangan permukiman di Kabupaten Tangerang, Banten," papar Pingki.

Luas total lantai bangunan Serpong Garden Apartment yakni 171.000 m2. Terdiri dari 4 tower (Tower Allamanda, Tower Belladona,Tower Cattleya, dan Tower Dahlia).

Serpong Garden Apartment akan dibangun dalam beberapa tahapan dengan masa pengembangan 5 tahun.


Untuk tahap pertama PT Hutama Anugrah Propertindo akan memasarkan Tower Cattleya yang terdiri dari Type Studio berukuran semi gross 20 m2 yang dipasarkan dengan harga perdana Rp200 jutaan dan Type 2 Bedroom berukuran semi gross 33 m2 yang dipasarkan dengan harga perdana Rp400 jutaan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas