Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Penggunaan Papan Gypsum dan Drywall System Diprediksi Meningkat

Peluang penggunaan papan gypsum dan drywall system pada pembangunan di Indonesia juga akan meningkat.

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Penggunaan Papan Gypsum dan Drywall System Diprediksi Meningkat
Tribunnews/JEPRIMA
CEO of Saint-Gobain Construction Product (South East Asia) Nicolas Godet dan Managing Director PT Saint-Gobain Construction Product Indonesia Hantarman Budiono saat berfoto bersama dengan para Top Sales Achiever 2016 pada acara Gyproc Sales Conference 2017 di Sheraton Grand Jakarta, Gandaria City, Jakarta Selatan, Rabu (18/1/2017). Mengawali tahun 2017, Papan gypsum Gyproc memberikan sebuah apresiasi kepada seluruh pihak yang turut berkontribusi dan mendukung perkembangan industri konstruksi dan bahan bangunan di Indonesia. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - CEO of Saint-Gobain Construction Products (South East Asia),  Nicolas Godet memperkirakan industri konstruksi dan bahan bangunan di Indonesia tahun ini akan lebih berkembang.

Dengan begitu, peluang penggunaan papan gypsum dan drywall system  pada pembangunan di Indonesia juga akan meningkat.

"Kami yakin bahwa bisnis papan gypsum Gyproc Indonesia akan terus meningkat dari tahun sebelumnya,” ujar Nicolas di Jakarta, Kamis (19/1/2017). 

Hantarman  mengatakan, meski pada tahun-tahun sebelumnya bisnis properti kerap dinilai menurun, namun pada 2017 ini diprediksi sebagai momen pergerakan bisnis properti ke arah positif.

"Dengan demikian, kami semakin optimis untuk mengembangkan bisnis ini dengan melakukan sosialisasi seluas-luasnya dan membuat berbagai program unggulan,” katanya.

Mengawali tahun 2017,  PT Saint-Gobain Construction Products Indonesia (SGCPI) yang merupakan produsen papan gypsum Gyproc menggelar ‘Gyproc Sales Conference 2017’.

Sebuah acara berskala nasional yang diselenggarakan guna mengapresiasi seluruh pihak yang turut berkontribusi dan mendukung perkembangan industri konstruksi dan bahan bangunan di Indonesia.

Berita Rekomendasi

Pergelaran tahunan yang diadakan sejak tahun 2016 ini merupakan acara terbesar Gyproc setiap tahunnya.

Sebuah annual event yang selalu dinanti-nantikan oleh para tenaga pen Gyproc.

Gyproc memberikan apresiasi berupa penghargaan kepada para distributor yang setia, pantang menyerah, dan terus bersemangat dalam memasarkan produk Gyproc.

Mereka juga menghadirkan  Gyproc MASPRO Club merupakan sebuah komunitas yang diperuntukan bagi aplikator.

Dengan bergabung dalam klub ini, tentunya akan ada berbagai keuntungan yang diperoleh bagi perusahaan yang menaungi aplikator, antara lain mendapat pelatihan dan dukungan penuh untuk proyek perusahaan, mendapat reward dari MasPro Loyalty Program.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas