Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Bisnis

Soal Pemindahan Ibu Kota, Kepala Bappenas Enggan Banyak Berkomentar

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bambang Brodjonegoro wacana pemindahan ibu kota yang saat ini ramai diperbincangkan.

Penulis: Syahrizal Sidik
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Soal Pemindahan Ibu Kota, Kepala Bappenas Enggan Banyak Berkomentar
Tribunnews.com/Syahrizal Sidik
Anggota Dewan Federal Swiss, Johann Schneider-Amman bersama Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro di Jakarta, Jumat (14/7/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Syahrizal Sidik

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bambang Brodjonegoro wacana pemindahan ibu kota yang saat ini ramai diperbincangkan.

Sebelumnya, wacana pemindahan ibu kota sudah disampaiakn Presiden Jokowi.

Menurut presiden, saat ini ada tiga provinsi yang masih dalam tahap kajian terkait pemindahan ibu kota.

Presiden Jokowi juga mengatakan, pemindahan ibu kota memerlukan kalkulasi dan perencanaan yang matang.

Apalagi rencana tersebut membutuhkan biaya yang tidak sedikit.

Menanggapi wacana pemindahan ibu kota, Bambang memilih tidak mau berkomentar atas pertanyaan wartawan.

Berita Rekomendasi

Kepada para wartawan, Bambang malah berkelakar.

"Kamu nanti nilainya saya kurangi," ujarnya sambil menunjuk awak media, Jumat (14/7/2017) di Grand Hyatt, Jakarta.

Bambang Brodjonegoro, menghadiri acara konferensi pers di Grand Hyatt, Jakarta.

Konferensi pers ini terkait kerjasama bilateral Pemerintah Swiss dengan Indonesia di bidang pendidikan vokasi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas