The Body Shop Indonesia Tak Terpengaruh Penutupan Gerai di Inggris
Rika Anggraini menyebut, pihaknya bakal terus melakukan ekspansi dan menyesuaikan bisnisnya dengan tren masyarakat.
Editor: Sanusi
Menurut Rika, e-commerce The Body Shop Indonesia bertumbuh hingga 100 persen sepanjang 2017 lalu.
Meski begitu, kontribusi e-commerce masih sekitar satu digit bagi keseluruhan bisnis The Body Shop Indonesia.
Diakui Rika, sebagian besar konsumen The Body Shop Indonesia masih lebih gemar berbelanja langsung di toko dibandingkan via daring.
Dengan berbelanja di toko, konsumen dapat merasakan sensasi dengan mencoba produk secara langsung sambil berkonsultasi dengan asisten gerai.
"Namun, (bisnis daring) tumbuhnya pesat, kami yakin sarana itu akan berkontribusi besar terhadap bisnis kami di masa mendatang," tuntas Rika.
Berita Ini Sudah Dipublikasikan di Kompas.com, dengan judul: The Body Shop Tutup Toko di Inggris, Bagaimana dengan Indonesia?
Berita Rekomendasi