Beragam Solusi Efektif Demi Ciptakan Lingkungan Hidup yang Berkelanjutan
Tetrapak menciptakan tata kelola rantai nilai pengolahan kemasan karton bekas minuman melalui mitra pengumpul dan pendaur ulang
Editor: Eko Sutriyanto
“Untuk mendukung terciptanya lingkungan hidup yang berkelanjutan, kami memastikan bahan baku kemasan kami dikelola secara bertanggung jawab dan berasal dari sumber hutan Lestari yang tersertifikasi FSC," katanya.
Bentuk kontribusi Tetra Pak Indonesia kepada komunitas, salah satunya adalah dengan memberikan akses kepada komunitas informal agar dapat menemukan potensi nilai ekonomi dari kemasan karton bekas minuman ini.
“Kami menyadari akan pentingnya untuk menciptakan nilai ekonomi dan membangun kemitraan serta memperkuat kapasitas para pihak-pihak terkait," katanya.
Tetra Pak berkomitmen untuk meminimalkan dampak lingkungan dari keseluruhan supply chain, mulai dari proses pengadaan, produksi, pengiriman, hingga produk yang telah dikonsumsi.
Komitmen ini juga didukung dengan upaya pengurangan efek emisi gas rumah kaca sebesar 42% pada tahun 2030 dan 58% pada tahun 2040.
"Kegiatan operasional juga diharapkan dapat menggunakan energi listrik yang terbarukan sebesar 80% di tahun 2020 dan 100% pada tahun 2030," katanya.
Selain mengikuti ajang Pekan Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Tetra Pak juga akan hadir di ajang lainnya yaitu Indonesia Climate Change Forum & Expo yang akan diadakan pada bulan September nanti di Medan.